Kabar baik bagi SobiPegi yang berencana pulang kampung dalam rangka berkumpul bersama keluarga pada momentum Idulfitri 1443 Hijriah. Jelang Ramadan, PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengumumkan bahwa tiket kereta api (KA) untuk mudik Lebaran 2022 sudah tersedia per 1 April 2022. Kebijakan penjualan tiket KA mulai H-45 sebelum keberangkatan ini dinilai akan memudahkan persiapan masyarakat dan meminimalisir kekecewaan gagal mudik lantaran kehabisan tiket.
Kapan Bisa Pesan Tiket Kereta Lebaran 2022?
Periode pemesanan tiket kereta mudik Lebaran dimulai dari 1 April hingga 16 Mei 2022 dan seterusnya. Hal ini diharapkan juga dapat mengantisipasi lonjakan besar mendekati masa angkutan Lebaran. Di samping itu, masyarakat bisa menyusun estimasi perjalanan sedetail mungkin.
Pemesanan dapat dilakukan secara offline di loket stasiun terdekat maupun online melalui aplikasi KAI Access, website resmi kai.id, dan berbagai online travel agent (OTA) terpercaya yang menjual tiket KAI. Untuk mengetahui update tiket kereta api beserta jadwal dan harganya, SobiPegi bisa langsung cek di Pegipegi, ya.
KAI Siapkan 4,7 Juta Tempat Duduk Selama Lebaran
Melansir berbagai sumber, tiket KA untuk periode mudik Lebaran 2022 tersedia cukup banyak. PT KAI menyiapkan sebanyak 4,7 juta tempat duduk untuk pemudik dengan rata-rata 216.608 kursi per hari. Info terbaru bahwa PT KAI juga akan menambah 35 rangkaian perjalanan KA jarak jauh untuk mudik Lebaran 2022.
Penambahan tersebut sebagai langkah antisipasi lonjakan penumpang pada puncak arus mudik yang diperkirakan terjadi pada H-10 Idulfitri, yakni 22 April 2022. Jika kamu tidak punya cukup waktu untuk reservasi langsung ke loket stasiun pada jam 09.00 WIB – 16.00 WIB, booking tiket kereta api dapat dilakukan secara online.
Syarat dan Ketentuan Pesan Tiket Kereta Api
Dihimpun dari laman resmi KAI Access, reservasi tiket kereta api dapat dilakukan mulai H-7 sampai tiga jam sebelum jadwal berangkat. Untuk pemesanan secara online, jika melebihi batas waktu 60 menit setelah kode booking dikirimkan, maka tiket akan hangus secara otomatis oleh sistem.
Para calon penumpang wajib menerapkan protokol kesehatan sesuai ketentuan pemerintah ketika hendak memesan tiket di masa pandemi COVID-19. Pengecekan suhu tubuh dan hand sanitizer biasanya difasilitasi oleh petugas KAI secara berkala di titik-titik yang sering disentuh pelanggan.
Sementara itu, terkait ketentuan mudik Lebaran 2022, KAI menggunakan aturan dari Surat Edaran (SE) Satgas COVID-19 Nomor 11 Tahun 2022 dan SE Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Nomor 25 Tahun 2022. Bahwa pengguna moda transportasi harus sudah melakukan vaksinasi dua dosis dan juga booster.
Bagi masyarakat yang baru divaksin dosis satu, wajib menyertakan hasil negatif tes RT-PCR (diambil dalam kurun waktu 3 x 24 jam) atau Rapid Test Antigen (1 x 24 jam). Tak lupa, penumpang diimbau tetap memakai masker, mencuci tangan dengan bersih, menjauhi kerumunan, menggunakan hand sanitizer, dan menjaga jarak fisik.
Nah, SobiPegi sudah bisa nih mulai mencari dan merencanakan perjalanan mudik Lebaran 2022. Pastikan pilih jenis kereta paling nyaman, baik ekonomi, bisnis, maupun eksekutif. Cek berbagai promo tiket kereta api mudik Lebaran 2022 dan sesuaikan dengan jadwal kalender mudik kamu, ya.
Agar perencanaan mudik Lebaran lebih matang, kamu juga bisa menggunakan berbagai moda transportasi lainnya. Yuk, pesan sekarang tiket pesawat dan tiket bus & travel dengan beragam pilihan harga menarik yang ramah di kantong hanya di Pegipegi!
PESAN TIKET PESAWAT PESAN TIKET KERETA PESAN TIKET BUS & TRAVEL
Jangan lupa install aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store guna memudahkan transaksi kamu di masa pandemi, ya!