Tiket pesawat dengan jadwal penerbangan pagi memang lebih murah, tapi tak jarang bikin kita sebal. Soalnya, kita harus bangun lebih awal, bukan cuma supaya nggak telat sampai ke bandara, tapi juga karena kita harus mengecek barang bawaan kembali. Jangan sampai ada yang ketinggalan. Otomatis, kita jadi mengantuk dan kondisi badan kurang fit. Tapi, jangan khawatir, Pegipegi punya cara untuk mengatasinya. Solusi ini cocok banget untuk kamu yang memang menggemari kopi, yaitu minum bulletproof coffee (kopi anti peluru)!
Apa itu bulletproof coffee?

foto oleh: News.com.au
Sebenarnya bulletproof coffee bukanlah tren baru, tapi akhir-akhir ini banyak netizen yang membahas soal bulletproof coffee. Itu lho, kopi yang penyajiannya dicampur dengan mentega. Awalnya, bulletproof coffee adalah coffee brand yang diciptakan oleh Dave Asprey. Inspirasi bulletproof coffee didapat oleh beliau dari kebiasaan masyarakat Tibet yang gemar mencampur beragam minuman dengan mentega. Istilah bulletproof coffee sendiri ditiru dari sebuah film berjudul Bulletproof Monk yang menceritakan tentang seorang biksu dari Tibet.
Mengandung banyak manfaat

foto oleh: http://bodynutrition.org
Mentega adalah lemak baik yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Lemak mentega berasal dari hewan pemakan rumput dan mengandung omega 3, omega 6, dan vitamin K. Berguna banget untuk membangun sel tubuh dan menjaga fungsi otak. Selain itu, bulletproof coffee juga dipercaya bisa mencegah kanker. Bulletproof coffee cocok untuk dijadikan sebagai pengganti sarapan. Bulletproof coffee lebih nikmat jika diminum selagi hangat.
Karena kalorinya tinggi, kamu akan merasa kenyang hingga menjelang makan siang. Nah, cocok banget kan untuk kamu yang nggak sempat sarapan karena mengejar penerbangan pagi. Kantuk pun langsung hilang dan badan terasa segar! Bulletproof coffee juga aman dikonsumsi bagi kamu yang sedang menjalani diet ketogenik.
Cara membuat bulletproof coffee
Nggak perlu mencari kedai kopi untuk minum bulletproof coffee. Karena, kamu bisa bikin sendiri di rumah! Caranya gampang banget. Kamu tinggal seduh dua sendok teh kopi hitam yang tidak mengandung ampas dengan 300 ml air hangat, lalu campurkan 1 sendok makan mentega tawar (unsalted butter), dan 1 sendok teh MCT oil (bisa diganti dengan 1 sendok teh virgin coconut oil). Untuk menambah rasa manis, kamu bisa pakai gula untuk diet atau penderita diabetes, misalnya stevia. Kalau kamu nggak pengin cepat bosan, kamu bisa bikin bulletproof coffee dengan aneka rasa. Bisa kamu tambahkan cinnamon, cacao butter, dan lain-lain.
Nah, sudah nggak takut ngantuk atau lemas karena penerbangan pagi kan? Sekarang, yuk, rencanakan traveling kamu dengan pesan tiket pesawat dan hotel murah di Pegipegi!
pesan tiket pesawat murah cari hotel murah
Foto utama: https://www.qthotelsandresorts.com