Kuliner

Nasi Kucing, Kuliner dari Rakyat untuk Rakyat yang Melegenda

Jika kamu traveling ke kawasan Joglosemar (Yogyakarta, Solo, Semarang), ada satu kuliner yang nggak boleh dilewatkan. Yap, adalah nasi kucing yang selalu jadi primadona para pelancong.

Sudah ada sejak zaman kerajaan, nasi kucing atau yang akrab disebut sego kucing sengaja dibuat guna memenuhi permintaan masyarakat kecil. Maklum, di zaman dulu, kemampuan beli masyarakat sangatlah kecil.

Sehingga, nggak banyak penjaja warung nasi yang menjual makanannya dengan porsi besar. Satu-satunya cara adalah menawarkan porsi nasi kecil yang dibungkus daun pisang, layaknya porsi yang diberikan kepada kucing.

Jajanan tradisional yang merakyat ini memang nggak tampil semewah gudeg dari Yogyakarta atau timlo khas Solo. Namun, nasi kucing menawarkan sensasi makan memuaskan dengan harga yang sangat terjangkau.

Porsi nasinya memang kecil. Tetapi, tiap kedai nasi kucing atau angkringan pasti menyediakan beragam lauk pauk yang bikin lidah kamu bergoyang. Mulai dari beragam sate, gorengan, hingga lauk bacem bisa kamu nikmati.

Bahkan, tanpa lauk pauk diatas, nasi kucing sudah enak buat disantap. Karena di tiap porsi nasinya sudah dilengkapi dengan sambal beserta lauknya, seperti ikan teri, serundeng, suwiran ayam hingga petai.

Sajian nasi kucing beserta lauknya pun makin nikmati jika ditemani segelas teh hangat maupun jeruk panas. Jika kamu lagi di Yogyakarta, nasi kucing pun biasa dijajakan berdampingan dengan kopi joss, lho.

Buat kamu yang kebetulan ingin mencipi nasi kucing di Yogyakarta, kamu bisa mencoba Warung Klangenan. Terletak di jalan Patangpuluhan No. 28, Warung Klangenan menawarkan konsep angkringan tradisional dengan sentuhan rumahan banget. Dengan desain rumah khas Joglo, kamu bakal dimanjakan dengan desain interior yang Jawa banget.

Yang menarik dari Warung Klangenan adalah menu yang ditawarkan. Dengan bujet mulai dari Rp1.000, kamu bisa mencicipi beragam sate hingga nasi kucing. Serunya, kamu bakal dimodali dengan alat bakaran sendiri per mejanya. Jadi, nggak perlu repot buat menghangatkan makanannya.

Mau main ke sini? Sekalian liburan ke Yogyakarta! Yuk, pesan tiket pesawat, tiket kereta api, dan cari hotel murah di Yogyakarta lewat Pegipegi! Selamat liburan!

Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!

google-play

apps-store

Comments

To Top
%d bloggers like this: