Jakarta yang dipenuhi dengan gedung-gedung pencakar langitnya tentu memiliki daya tarik tersendiri. Jadi, nggak heran kalau banyak hotel di Jakarta yang menawarkan fasilitas rooftop, salah satunya Takes Hotel.
Takes Hotel berdiri sejak tahun 2014. Nama “Takes” bukan berasal dari bahasa Inggris, loh, melainkan kepanjangan dari Taman Kebon Sirih yang merupakan lokasi hotel tersebut.
Hotel yang memiliki 150 kamar ini, memiliki beberapa tipe kamar. Yang paling populer adalah Deluxe Urban dengan harga mulai dari Rp320 ribu* dan Executive Urban dengan harga mulai dari Rp370 ribu*.
Di masa pandemi ini Hotel Takes justru menghadirkan satu inovasi baru, yakni dengan menjual kopi susu Kaliandra yang banyak dipesan secara takeaway. Wah, kreatif banget, ya! Menariknya lagi, ternyata inovasi ini diambil sebagai salah satu cara untuk terus dapat bertahan di situasi sulit, di mana jumlah tamu yang dalam beberapa bulan belakangan berkurang drastis.
Nah, kalau kamu ke Takes Hotel, spot wajib alias nomor satu di hotel ini adalah area rooftop-nya. Selain itu, di sini juga ada kafe Langit Seduh yang buka dari jam 5 sore hingga malam hari. Usut punya usut, kafe ini selalu ramai bahkan sampai harus waiting list, loh. Jadi, kalau mau ke sini kamu harus datang lebih awal, ya.
Area Kamar
Area Restoran
Area Rooftop
Kopi Kaliandra Hotel Takes
Mau staycation santai sambil menikmati suasana Kota Jakarta? Yuk, segera booking Takes Hotel, ya. Jangan lupa untuk filter hotel terbaik di Jakarta dengan fitur Clean & Safe Stay di Pegipegi agar #PegipeginyaLebihAman!
PESAN TIKET BUS MURAH PESAN TIKET PESAWAT MURAH PESAN TIKET KERETA API MURAH CARI HOTEL MURAH
*Berlaku sesuai tanggal dibuatnya artikel