Menjelang Tahun Baru Imlek 2018 yang jatuh pada tanggal 16 Februari nanti, tentunya banyak pedagang pakaian yang berlomba-lomba menjajahkan cheongsam. Meskipun terkesan jadul, namun untuk sebagian perempuan, cheongsam masih menjadi andalan saat Tahun Baru Imlek. Apalagi, model cheongsam saat ini semakin modern dan unik. Kali ini, Pegipegi pengin mengajak kamu mengenal sejarah cheongsam!
Berumur ratusan tahun
Cheongsam memiliki nama lain qipao. Pakaian khas perempuan Tiongkok ini memiliki model dengan siluet yang mengikuti lekuk tubuh perempuan dan dilengkapi dengan kerah dan kancing khusus yang disebut dengan shanghai.
Cheongsam mulai dikenal dunia sejak tahun 1920 -1949 dan menjadi pakaian perempuan di seluruh daratan Tiongkok, namun cheongsam sudah ada sejak tahun 1636, tepatnya saat pemerintahan Manchu. Sedangkan untuk pria, pakaiannya dinamakan changpao. Model cheongsam zaman dulu tidak seperti sekarang. Bentuknya lebar, nggak mengikuti siluet tubuh, dan panjangnya melebihi mata kaki. Ketika itu, cheongsam cuma digunakan oleh perempuan berdarah bangsawan.
Siapa pun bisa menggunakannya
Ketika pemerintahan komunis mulai menguasai Tiongkok, cheongsam pun sempat dilupakan. Namun, pada tahun 1950-an, para imigran yang berasal dari Shanghai membawa busana ini menjadi populer kembali di Hong Kong. Para perempuan Hong Kong memadukan cheongsam dengan jaket atau kardigan agar bisa digunakan saat bekerja.
Kini, cheongsam menjadi andalan para perempuan di Tiongkok untuk berbagai acara, seperti acara kenegaraan, pernikahan, hingga kontes kecantikan. Bahkan, juga menjadi seragam beberapa profesi, seperti pramugari, staf hotel, pramusaji resto, dan lain-lain.
Untuk Tahun Baru Imlek nanti, pastinya kamu bakal kumpul dengan keluarga besar dong? Nah, jangan lupa atur liburan bersama keluarga kamu, ya! Yuk, pesan tiket pesawat, tiket kereta api, dan hotel murah di Pegipegi!
pesan tiket pesawat murah  pesan tiket kereta api murah  cari hotel murah
Foto: Shutterstock
Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!