Destinasi

Liburan ke Dieng, Jawa Tengah? Wajib Mampir ke Gunung Prau!

Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah kini memiliki primadona bernama Gunung Prau. Selain cantik, Gunung Prau juga cocok untuk pendaki pemula, soalnya ketinggiannya tergolong sedang (2.565 mdpl) dan jalurnya tidak terlalu sulit. Waktu yang dibutuhkan hanya 2 hingga 3 jam. Kali ini, Pegipegi pengin mengajak kamu untuk berkenalan lebih dalam dengan Gunung Prau!

Cocok untuk menikmati sunrise dan sunset 

Sunrise (foto dari: http://piknikasik.com)

Nggak bakal rugi pagi-pagi datang ke Gunung Prau, soalnya sunrise-nya cantik banget. Sudah banyak pendaki gunung yang mengungkapkannya, bahkan banyak yang bilang bahwa sunrise di Gunung Prau adalah sunrise tercantik se-Asia Tenggara. Ketika sunrise, kamu bisa menikmati beberapa puncak gunung, yaitu Gunung Sindoro, Gunung Sumbing, Gunung Slamet, Puncak Merbabu, Gunung Merapi, Puncak Lawu.

Sunset (foto dari: http://piknikasik.com)

Selain sunrise, kamu juga bisa menenangkan diri di Gunung Prau sambil menikmati sunset yang dikenal dengan cahaya oranye yang menghangatkan. Suasana tenang pun masih berlanjut di malam hari saat kamu menikmati lampu-lampu Dieng yang beradu dengan bintang-bintang di langit.

Kamu juga bisa sekalian menikmati keindahan Bukit Teletubbies yang cantik dengan hamparan bunga Daisy.

Jalur pendakian Gunung Prau

Ada enam jalur pendakian yang bisa kamu lewati, di antaranya:

  1. Via Patak Banteng. Base camp-nya berada di Desa Patak Banteng, Kecamatan Kejajar. Kamu cukup naik angkutan umum dari Wonosobo.
  2. Via Kali LembuBase camp-nya nggak jauh dari Patak Banteng, tepatnya berada di atasnya. Rutenya lebih landai daripada rute Patak Banteng.
  3. Via Dieng WetanBase camp-nya beralamat di Desa Dieng Wetan, Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo.
  4. Via Dieng Kulon (Dwarawati)Base camp-nya dekat dengan Candi Dwarawati, di Desa Dieng Kulon, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara.
  5. Via CampurejoBase camp-nya terletak di Desa Campurejo, Kecamatan Tretep, Kabupaten Temanggung
  6. Via WatesBase camp-nya terletak di Desa Wates, Kecamatan Wonoboyo, Kabupaten Temanggung

Jika kamu berada di Jakarta dan pengin ke Dataran Tinggi Dieng, naik kereta aja sampai Stasiun Purwokerto. Yuk, pesan tiket kereta api murah ke Purwokerto lewat Pegipegi! Jangan lupa sekalian cari hotel murah di Purwokerto, ya, supaya kamu bisa langsung istirahat ketika sampai.

pesan tiket kereta api murah ke purwokerto  cari hotel murah di purwokerto

Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!

google-play

apps-store

 

Comments

To Top
%d bloggers like this: