Bulan Ramadan sebentar lagi akan memasuki 10 malam terakhirnya. Umat muslim berlomba-lomba untuk memaksimalkan ibadah supaya nggak ketinggalan momen berharga ini. Salah satu hal yang dianjurkan ketika 10 malam terakhir Ramadan adalah iktikaf.
Kata iktikaf menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah kegiatan ibadah yang dilakukan dengan cara berdiam diri beberapa waktu di dalam masjid berdasarkan syarat-syarat tertentu sambil menjauhkan pikiran dari keduniaan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Kegiatan iktikaf biasanya diisi dengan tadarus Al-Qur’an, berdzikir, mendengarkan kajian Islam, serta mendirikan salat wajib, tarawih, hingga tahajud. Di Kota Bandung sendiri, terdapat beberapa masjid yang membuka kegiatan iktikaf bagi jamaah maupun masyarakat umum. Tempatnya luas, nyaman, dan bersih sehingga recommended untuk kegiatan ini. Berikut daftar masjid yang bisa kamu pilih untuk melaksanakan iktikaf.
1. Masjid Agung Majalaya

Ilustrasi, sumber: Konevi dari Pixabay
Masjid Agung Majalaya berlokasi di Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung. Uniknya, Masjid Majalaya sudah ada sejak zaman kolonial Belanda yang dibangun pada tahun 1941. Merangkum dari berbagai sumber, Sekretaris Yayasan Masjid Agung Majalaya, Zainal Arifin, mengatakan bahwa pada 10 malam terakhir Ramadan, pihak pengelola masjid akan menyediakan buka puasa dan sahur gratis bagi masyarakat yang ingin melakukan iktikaf di masjid. Namun, perlu diingat bagi kamu yang ingin melakukan kegiatan iktikaf di sini, hendaknya tetap menjaga protokol kesehatan, ya.
Alamat: XQ26+686, Majalaya, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, Jawa Barat
2. Masjid Salman ITB (Institut Teknologi Bandung)

Ilustrasi, sumber: Dhru J dari Unsplash
Masjid Salman ITB telah membuka pendaftaran bagi masyarakat yang ingin melakukan kegiatan iktikaf. Pendaftaran dibuka sejak Senin, 18 April 2022 dengan kapasitas sebanyak 500 orang. Pihak pengelola mengatakan, pembatasan jumlah jamaah dilakukan supaya penerapan jarak sosial tetap terjaga dan memberikan kesan aman serta nyaman bagi jamaah. Terdapat beberapa jadwal kegiatan selama menjalani iktikaf di masjid, seperti kajian agama selepas berbuka puasa, tarawih berjamaah, dilanjut dengan kajian-kajian ilmu tafsir dan Qiyamul Lail.
Alamat: Jalan Ganesa Nomor 7, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung
3. Masjid Al-Lathiif

Sumber: IG @masjidallathiif
Masjid Al-Lathiif dibangun sejak tahun 1996 dan berlokasi di Kelurahan Cihapit, Bandung Barat. Dikenal sebagai rumahnya para Huffazh atau penghafal Al-Qur’an, tahun ini Masjid Al-Lathiif membuka pendaftaran peserta iktikaf secara online. SobiPegi dapat mendaftar melalui google form yang tersedia di halaman Instagram resmi Masjid Al-Lathiif. Tersedia dua pilihan, mengikuti kegiatan iktikaf selama 10 hari penuh atau sesekali saja. Fyi, beberapa tokoh agama seperti Ustadz Hanan Attaki, Muzammil Hasballah, Ibrohim, Taqy Malik hingga Salim Bahanan, kerap menjadi imam Qiyamul Lail, loh.
Alamat: Jalan Saninten Nomor 2, Cihapit, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung
4. Masjid Habiburrahman

Ilustrasi, sumber: danyloz2002 dari Pixabay
Masjid Habiburrahman menjadi salah satu masjid paling ramai saat iktikaf selama bulan Ramadan. Pada tahun 2019 lalu, masjid ini pernah viral lantaran ratusan tenda kecil milik peserta iktikaf yang memenuhi masjid. Arsitekturnya sangat mencerminkan gaya Indonesia yang khas, hampir mirip dengan arsitektur Masjid Demak. Tempatnya luas, nyaman, dan adem. Banyak penjaja makanan di sekitar masjid. Jadi, kamu nggak perlu khawatir mencari menu berbuka dan sahur. Uniknya, masjid ini terkenal dengan bacaan salat tarawihnya yang cukup panjang, bahkan hampir mencapai 3 juz dalam satu kali salat tarawih.
Alamat: Jalan Kapten Tata Natanegara, Pajajaran, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung
5. Masjid Agung Al-Ukhuwah

Sumber: IG @infobdgcom
Mudah untuk menemukan masjid ini karena lokasinya yang sangat dekat dengan pusat kota dan kantor pemerintahan Kota Bandung. Memiliki gaya arsitektur yang unik, lantai Masjid Agung Al-Ukhuwah dibangun menggunakan kayu asli Jawa Barat. Penggunaan kayu ini akan memberikan sensasi rasa hangat saat musim hujan dan sejuk saat musim panas. Uniknya, aula utama masjid nggak memiliki penyangga, hal ini dilakukan supaya salat berjamaah berlangsung rapat tanpa jarak. Merangkum dari berbagai sumber, masjid ini nggak memiliki program khusus untuk kegiatan iktikaf. Namun, bagi kamu yang ingin melakukan iktikaf bisa melakukannya secara mandiri.
Alamat: Jalan Wastukencana Nomor 27, Babakan Ciamis, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung
6. Masjid Daarut Tauhiid

Sumber: IG @mosquegallery
Masjid Daarut Tauhiid dibangun oleh salah satu tokoh agama yang populer, Aa Gym. Letaknya berada di pinggir jalan dan berseberangan dengan Pondok Pesantren Daarut Tauhiid. Lokasinya berada di Kecamatan Sukasari, Bandung Barat. Masjid ini terdiri dari dua lantai dengan tambahan rooftop yang digunakan sebagai area outdoor. Tempatnya luas, nyaman, dan selalu dijaga kebersihannya. SobiPegi dapat mengikuti program kegiatan iktikaf dengan cara mendaftar melalui google form yang terletak di halaman Instagram resmi Masjid Daarut Tauhiid. Nantinya, akan dikenakan biaya registrasi sekitar Rp50 ribu*. Fyi, pihak pengelola masjid juga menyediakan pesantren iktikaf secara virtual bagi kamu yang berada di luar kota.
Alamat: Jalan Gegerkalong Girang Nomor 38, Isola, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung
Nah, itu dia deretan masjid di Bandung yang nyaman untuk tempat kamu melaksanakan iktikaf selama 10 malam terakhir Ramadan. Pastikan tetap menjaga protokol kesehatan ya, supaya ibadah menjadi lebih aman.
Tahun ini SobiPegi berencana mudik ke kampung halaman? Jika ya, kamu bisa memanfaatkan diskon s.d. 70% untuk berbagai pilihan hotel, tiket pesawat, kereta, dan bus dari Pegipegi di Festival Hilir Mudik. Jangan sampai kelewatan, ya. Download Pegipegi sekarang juga!
PESAN TIKET PESAWAT KE BANDUNG PESAN TIKET KERETA KE BANDUNG PESAN TIKET BUS KE BANDUNG PESAN HOTEL PROMO DI BANDUNG
Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!