Berita

Hotel Siapkan Standar Baru Ini untuk Hadapi New Normal

Fasilitas Hotel Berdasarkan Bintang

Kebijakan new normal yang diberlakukan oleh pemerintah belum lama ini memang mau gak mau membuat kita harus terus beradaptasi dengan berbagai kebiasaan baru. Gak cuma untuk setiap individu, industri pariwisata, termasuk hotel, penerapan protokol kesehatan dan keamanan selama pandemi ini wajib dilakukan demi memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh tamu yang menginap. Berikut adalah beberapa hotel yang telah menerapkan sejumlah standar baru dalam masa new normal.

Santika Group

Berkomitmen untuk selalu memberikan pelayanan terbaik untuk para tamu, di kondisi new normal ini, Santika Group menerapkan protokol penanganan COVID-19 yang ditujukan kepada seluruh tamu maupun karyawan. Mulai dari pengecekan suhu, penyemprotan disinfektan, penerapan physical distancing, hingga penyediaan health kit pada konter check-in. Selain itu, seluruh area hotel juga sudah terjamin kebersihannya.

Hotel Dafam Fortuna Yogyakarta

Menerapkan protokol kesehatan dan keamanan di seluruh area hotel demi mencegah penularan COVID-19, Hotel Dafam Fortuna Yogyakarta mengajak seluruh tamu dan karyawan untuk bersama-sama menjalani kondisi new normal dengan mewajibkan pengecekan suhu tubuh, penggunaan masker dan hand sanitizer yang tersedia secara gratis, serta menjaga jarak minimal 1 meter.

The Papandayan Hotel Bandung

Dalam menghadapi new normal, The Papandayan Hotel Bandung menerapkan standar protokol kesehatan dan kebersihan yang lebih intensif melalui program bertajuk “Stay Safe, Stay Clean”. Program ini fokus pada pengembangan standar kebersihan dan perilaku, yakni personal hygiene dan personal safety demi mewujudkan lingkungan hotel yang aman dan bersih untuk para tamu yang akan menginap.

Nah, itu dia beberapa hotel yang sudah siap untuk beradaptasi dengan kondisi new normal. Jadi, sudah siapkah kamu untuk kembali menginap di hotel favorit? Pastikan untuk tetap menjaga kesehatan ya, travelers, supaya kamu bisa merencanakan perjalanan selanjutnya ke berbagai destinasi yang diinginkan. Oh ya, kalau #NantiKitaPegipegiLagi, jangan lupa pesan tiket bus, tiket pesawat, tiket kereta api, dan hotel murah hanya di Pegipegi!

PESAN TIKET BUS MURAH PESAN TIKET PESAWAT MURAH PESAN TIKET KERETA API MURAH CARI HOTEL MURAH

Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!

google-play

apps-store

Comments

To Top
%d bloggers like this: