Berita

Cek Perubahan Rute KRL Terbaru, Biar Nggak Salah Jurusan!

perubahan rute KRL terbaru

PT KAI Commuter Line baru saja merilis perubahan rute KRL untuk lintas Bogor dan Cikarang. Perubahan tersebut dilakukan akibat dampak dari revitalisasi Stasiun Manggarai dan akan diberlakukan mulai 28 Mei 2022. Bagi kamu pengguna setia KRL, wajib menyimak informasi lengkap berikut yang telah Pegipegi rangkum dari berbagai sumber.

Alasan Terdapat Perubahan Rute

Perubahan ini diberlakukan karena menyesuaikan sistem SO (Switch Over) atau peralihan sistem persinyalan ke-5 di Stasiun Manggarai -yang akan dijadikan sebagai stasiun sentral-. SO dimaksudkan untuk menata jalur kereta api di Stasiun Manggarai sehingga pembangunan dapat dilanjutkan. Di mana setelah diberlakukan SO ke-5, jalur 1 dan 2 di Stasiun Manggarai dikhususkan untuk melayani KA jarak jauh. Sementara jalur 3, akan dinonaktifkan. Perubahan rute pelayanan di Stasiun Manggarai dilakukan supaya menjaga keselamatan dan keamanan penumpang saat perpindahan peron untuk transit. 

Perubahan Rute Bogor dan Cikarang

Revitalisasi Stasiun Manggarai juga berdampak pada perubahan rute KRL Bogor dan Cikarang. Simak perubahan jalur layanan KRL berikut.

  1. KRL Lintas Bogor hanya akan menuju Stasiun Jakarta Kota melewati Jalur Layang Stasiun Manggarai. Bagi penumpang dari Stasiun Bogor yang akan menuju ke Stasiun Tanah Abang, Stasiun Sudirman, dan Stasiun Kampung Bandan, harus transit dulu di Stasiun Manggarai.
  1. KRL Lintas Cikarang, nggak lagi menuju Stasiun Jakarta Kota, melainkan ke Stasiun Angke/Kampung Bandan via Manggarai/Pasar Senen.
  1. KRL Lintas Loop dengan tujuan Bogor-Angke/Jatinegara akan dinonaktifkan.

Rute Terbaru Cikarang-Angke/Kampung Bandan

Sekarang, KRL lintas Cikarang melayani dua skema operasi:

  1. Full Racket (Looping)
  • Cikarang/Bekasi – Jatinegara – Manggarai – Kampung Bandan – Pasar Senen – Jatinegara – Bekasi/Cikarang
  • Cikarang/Bekasi – Jatinegara – Pasar Senen – Kampung Bandan – Manggarai – Jatinegara – Bekasi/Cikarang
  1. Half Racket
  • Cikarang/Bekasi – Jatinegara – Manggarai – Tanah Abang – Kampung Bandan (PP)
  • Cikarang/Bekasi – Jatinegara – Manggarai – Tanah Abang – Angke (PP)

Pihak KAI Commuter Line juga menambahkan bahwa terdapat perubahan kecepatan lintas Cikarang menuju Jatinegara. Yang tadinya 70 km/jam, meningkat menjadi 90 km/jam. Hal tersebut tentu dapat menghemat waktu perjalanan sekitar 2 menit. 

Selain itu, walaupun aturan terbaru mengenai membuka masker di ruang terbuka sudah diizinkan. Tapi, penggunaan masker wajib diberlakukan di ruang tertutup termasuk di transportasi umum seperti KRL, ya. 

Bagi kamu yang sedang merencanakan perjalanan ke luar kota atau luar negeri, jangan ragu untuk pesan tiket pesawat, tiket kereta, tiket bus & travel sekaligus hotel murah di lokasi yang kamu tuju hanya di Pegipegi. 

PESAN TIKET PESAWAT PESAN TIKET KERETA PESAN TIKET BUS DAN TRAVEL PESAN HOTEL PROMO

Jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store supaya memudahkan bertransaksi!

google-play
apps-store

Foto utama: Manuel Sechi dari Pixabay

Comments

To Top
%d bloggers like this: