Ngaku penggemar momen sunrise? Wishlist kamu nggak bakal lengkap kalau belum main ke Bukit Sikunir!
Terletak di kawasan Dataran Tinggi Dieng, Bukit Sikunir merupakan bagian dari dua gunung cantik yang berdiri gagah di Jawa Tengah, Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing. Karena letaknya yang diapit dua gunung, Bukit Sikunir dikenal luas sebagai spot berburu sunset yang sempurna, lho.
Berada di ketinggian 2.300 meter di atas permukaan laut, Bukit Sikunir bakal memanjakan kamu dengan transisi langit yang tadinya gelap berubah menjadi terang benderang. Berbalut kabut tipis, pancaran sinar matahari dari timur terlihat sangat cantik dan menawan.
Nggak cuma itu, dari atas kamu juga bisa melihat penampakan Gunung Slamet yang terselip di antara kedua gunung tersebut. Tapi bonusnya jika cuaca jelas, Gunung Merbabu, Merapi hingga Ungaran di kawasan Semarang juga dapat terlihat dari puncak ini.
Dengan udara yang sejuk, berada di puncak Bukit Sikunir bakal jadi pengalaman yang nggak terlupakan, deh! Apalagi bisa ajak teman segeng buat melakukan pendakian bareng-bareng.
Buat main ke Bukit Sikunir, kamu diharuskan untuk menempuh pendakian berdurasi satu jam dari Telaga Cebong sebagai titik awalnya. Jalur pendakiannya pun bisa dibilang memiliki kesulitan medium, sehingga kamu harus mempersiapkan diri sebaik mungkin.
Banyak para turis memilih buat berangkat pagi buta, pada pukul tiga atau empat pagi demi mengejar sunrise-nya. Namun, kalau kamu ingin jalan santai, pendakian bisa dilakukan tengah malam dengan persiapan kemah di dekat puncak Bukit Sikunir.
Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!