Pokemon GO lagi laris-larisnya dan sudah mendapatkan keuntungan yang sangat besar, namun mereka nggak puas begitu aja. Baru-baru ini, Pokemon GO juga menghadirkan layanan cari jodoh dengan aplikasi bernama PokeDates yang mengingatkan kita pada Tinder. Yang membedakan PokeDates dengan Tinder adalah kalau di PokeDates, kita hanya bisa mencari jodoh sesama penggila Pokemon GO.

bgr.com
Mengingat jumlah pemain GO yang sudah membludak dari hari ke hari, pastinya kamu bakal lebih mudah mencari teman kencan di sana. Siapa tahu aja cocok dan berjodoh! Hihihi… Untuk menjadi anggota PokeDates, para pemain Pokemon GO harus mendaftar ke situsnya, lalu menjawab pertanyaan tentang pasangan ideal dan mengisi jadwal bermain Pokemon GO.
Layanan ini bakal memasangkan anggotanya, mengirimi mereka waktu dan lokasi dekat Pokestop atau gym untuk bertemu, dan main Pokemon GO bareng. Pemain yang ditemukan tentunya yang memiliki karakter hampir sama. Seru banget kan, bisa berburu Pokemon dengan orang yang karakternya hampir sama dengan kamu. Nggak hanya bisa berburu Pokemon bareng, tapi kamu juga bisa melatih para Pokemon bareng-bareng.
Sayangnya, PokeDates baru tersedia di Amerika Serikat. Dalam waktu dekat, PokeDates bakal dirilis di Inggris. Kemungkinan bakal dirilis juga di Asia, tapi jadwal rilisnya belum ditentukan. Untuk bermain PokeDates juga nggak gratis. Pengguna pertama bisa menggunakan kode promo ‘POKEDATES2016’ untuk menikmati layanan ini secara cuma-cuma, tapi untuk kencan berikutnya bakal dikenakan biaya US$ 20 atau sekitar Rp 260 ribu.
Meskipun PokeDates belum dirilis di Indonesia, tapi kamu jangan kecewa, ya, travelers! Kamu masih tetap bisa main Pokemon GO sambil keliling Indonesia dengan pesan tiket pesawat, tiket kereta api, dan hotel murah lewat pegipegi.com. Dijamin, perburuan Pokemon kamu bakal makin seru dan murah meriah!
pesan tiket pesawat murah  pesan tiket kereta api murah  cari hotel murah