Destinasi

Begini Cara Menuju Goa Beloyot, Wisata Purbakala di Berau

Goa Beloyot di Berau menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi pariwisata Kalimantan Timur. Berstatus sebagai goa purbakala, Beloyot menyajikan banyak lukisan tangan manusia yang sarat akan sejarah.

Menariknya, goa yang satu ini sulit untuk dicapai. Medan yang berat serta halang-rintang berupa hutan belantara yang lebat. Namun, kamu bisa tetap menjangkau Goa Beloyot, kok.

Letak dari Goa Beloyot sendiri nggak terlalu jauh dari kota Berau, Kalimantan Timur. Tetapi, untuk menggapainya, kamu harus menjelajah hutan tropis basah di kawasan Kampung Marabu.

Kampung Merabu sendiri memiliki luas 8,245 hektar. Aksesnya pun terbuka dari Selatan hingga Barat seperti melalui Kampung Panaan, Kampung Marapun, dan Kabupaten Kutai Timur.

Jalanan yang licin ditambah suhu yang lembab di siang dan malam hari menjadi tantangan yang harus di lewati selama menyusuru hutan Kampung Merabu menuju ke titik Goa Beloyot. Nggak heran, untuk menempuh jarak, 5,5 kilometer saja, butuh waktu 10-12 jam!

Pun demikian dengan pintu masuk goanya. Para wisatawan harus berpegangan dengan stalaktif yang bergantung saat menuruni lorong goal.

Cahaya pun terbilang minim, sehingga kamu harus membekali diri dengan senter atau penerangan lain. Dengan kemiringan tangga hingga 90 derajat, bukan pekerjaan mudah untuk bisa kembali ke permukaan.

Meski sangat sulit, petulangan ke Goa Beloyot bakal jadi pengalaman sekaligus momen menggali ilmu yang menarik, lho. Apalagi faktanya goa ini sudah berusia lebih dari 4.000 tahun.

Sekali kamu masuk ke dalam, kesan magis dapat tertangkap jelas di tiap dinding goa tersebut. Kamu serasa diajak kembali ke zaman purbakala di mana yang sangat dekat dengan alam.

Mau travelling ke sini? Mampir sekalian ke Banjarmasin. Yuk, rencanakan liburanmu selanjutnya dengan pesan tiket pesawat dan hotel murah di Banjarmasin lewat Pegipegi!

pesan tiket pesawat murah ke Banjarmasin  cari hotel murah di Banjarmasin

Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!

Comments

To Top
%d bloggers like this: