Kuliner

8 Tempat Makan Murah Meriah dan Enak di Bogor, Wajib Coba!

Tempat makan enak dan murah di Bogor

Berencana ke Bogor dalam waktu dekat? Cuss, jangan lupa mencicipi aneka makanan khas Bogor yang enak dan murah meriah. Ya, Bogor termasuk salah satu tujuan kulineran favorit bagi warga Jakarta dan sekitarnya. Mulai dari makanan berat, jajanan kaki lima, hingga camilan beraneka rasa tersedia di Kota Hujan.

Biar kamu tidak bingung mencari tempat makan di Bogor yang murah dan dijamin enak, ini dia beberapa lokasi yang bisa disinggahi. Keep scrolling!

Doclang Pak Odik

tempat makan di bogor yang murah dan enak
Sumber: IG @kulinerjabodetabek (@kulinerwilayahbogor)

Doclang, singkatan dari kata ‘ledok’ alias kental dan kacang. Tampilannya mirip kupat tahu, bedanya saus kacang doclang lebih kental. Selain itu, pesor atau lontong dibungkus dengan daun patat (mirip daun kunyit). Dua bahan utama ini dipadu bersama tahu goreng, potongan kentang rebus, bawang goreng, kerupuk, telur rebus, dan kecap yang menjadikan hidangan semakin nikmat. Kalau ingin tahu rasa doclang khas Bogor, mampirlah ke warung Doclang Pak Odik yang legendaris sejak tahun 1976.

Alamat: Perumahan Ciomas Village, Padasuka, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor
Buka: Setiap hari, pukul 05.30–13.00 WIB
Harga: Mulai dari Rp10 ribuan* per porsi

Soto Bogor Pa’ Salam

tempat makan di bogor yang murah dan enak
Sumber: IG @klikoleholeh.bandung

Buat warga Jakarta, mungkin sudah pernah mendengar atau mencicipi soto Bogor. Namun, tentu akan berbeda jika menyantapnya langsung di kota asalnya. Untuk menikmati semangkuk soto Bogor, datanglah ke warung Soto Bogor Pa’ Salam. Tempat makan ini sudah terkenal sejak lama dan selalu ramai pembeli sampai hari ini. Selain rasanya yang enak, alasan soto di sini masih digemari yaitu karena harganya murah. Kamu pun bisa makan puas tanpa khawatir kantong jebol.

Alamat: Jalan Siliwangi No. 298, Sukasari, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor
Buka: Sabtu–Kamis, pukul 16.30–20.00 WIB
Harga: Mulai dari Rp10 ribuan* per porsi

Mie Janda Ciriung

tempat makan di bogor yang murah dan enak
Sumber: IG @miejanda

Eits, jangan salah kaprah dengan nama tempatnya, ya. Kata ‘janda’ pada nama kuliner mie ini merupakan singkatan dari Jawa dan Sunda. Jadi, olahan mie ini memang menggunakan perpaduan bumbu khas kedua daerah tersebut. Selain itu, karena awalnya kuliner ini merupakan ‘jajanan tenda’. Bentuk mie janda berbeda dari mie biasa. Begitu juga dengan kuahnya yang terbuat dari kaldu telur sehingga menciptakan rasa lezat yang khas. Nama-nama menu di sini juga unik, seperti Janda Kaya, Janda Kembang, dan Janda Tajir.

Alamat: Jalan Raya Mayor Oking Jaya Atmaja, Cirimekar, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor
Buka: Setiap hari, pukul 09.00–10.30 WIB
Harga: Mulai dari Rp13 ribuan* per porsi

Warung Laksa Pak Inin

tempat makan di bogor yang murah dan enak
Sumber: IG @laksa_cihideung (@makanbarengkokoh)

Berlokasi di daerah Cijeruk, warung laksa yang berdiri sejak tahun 1965 ini masih sederhana dengan bangunan terbuat dari bambu. Walau begitu, cita rasanya benar-benar ‘nendang’. Kuah gurih dan kaya rempah adalah rahasia kelezatannya. Bihun, ketupat, oncom, tauge, tahu kuning, dan telur rebus yang diselimuti kuah laksa serta taburan daun kemangi yang harum, dijamin bakal bikin kamu makin ketagihan.

Alamat: Jalan Palasari, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor
Buka: Sabtu–Kamis, pukul 06.00–16.00 WIB
Harga: Mulai dari Rp18 ribuan* per porsi

Sate Sumsum Pak Oo

tempat makan di bogor yang murah dan enak
Sumber: IG @satesapipak_oo

Buat para penggemar sate, sudah pernah mencoba sate sumsum dan ginjal? Kalau belum, mampir deh ke warung Sate Sumsum Pak Oo. Dua menu andalan di sini, yaitu sate sumsum dan sate ginjal. Namun, ada juga sajian sate ayam yang lezat, atau bisa request sate ayam dan sate sumsum/ginjal dalam satu porsi. Salah satu keistimewaan kuliner ini yaitu bumbu kacang dengan rasa gurih dan manis yang seimbang. Semakin nikmat jika disantap dengan lontong maupun nasi putih.

Alamat: Jalan Suryakencana No. 193, Babakan Pasar, Bogor Tengah, Kota Bogor
Buka: Setiap hari, pukul 14.00–20.00 WIB
Harga: Mulai dari R40.000* per porsi

Bebek dan Ayam Goreng Pak Ndut

tempat makan di bogor yang murah dan enak
Sumber: IG @visitbogor

Kalau ingin mencicipi menu ayam dan bebek, ada satu tempat makan enak di Bogor yang bisa kamu coba, yaitu Bebek dan Ayam Goreng Pak Ndut. Kedai ini menyajikan berbagai menu dengan bahan utama daging bebek dan ayam pilihan. Diolah dengan bumbu dan metode tradisional melalui proses pematangan ala Pak Ndut yang menghasilkan cita rasa spesial. Dijamin, akan memanjakan lidah kamu sejak gigitan pertama! Oh ya, tersedia juga menu bebek dan ayam utuh jika kamu ingin porsi besar.

Alamat: Jalan Bina Marga I No. 17, Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor
Buka: Setiap hari, pukul 09.00–21.00 WIB
Harga: Mulai dari Rp30 ribuan* per menu

Bubur Ayam Kabita

tempat makan di bogor yang murah dan enak
Sumber: IG @kuliner_bgr

Berikutnya, ada menu bubur ayam Bogor yang bisa dinikmati di kedai Bubur Ayam Kabita. Di sini, bubur ayam disajikan bersama sate. Tekstur buburnya lembut, gurih, dan kental. Semangkuk bubur ayam ala Kabita berisi bubur nasi, ayam suwir, kacang goreng, seledri, bawang goreng, serta siraman kecap asin dan kuah kaldu berwarna kecokelatan. Soal rasa, tidak diragukan lagi deh karena resepnya terus dijaga secara turun-temurun sejak tahun 1971.

Alamat: Jalan Raya Gunung Batu No. 67, Gunungbatu, Kecamatan Bogor Barata, Kota Bogor
Buka: Senin–Sabtu, pukul 06.00–12.00 WIB dan Minggu, pukul 06.00–17.00 WIB
Harga: Mulai dari Rp11 ribuan* per porsi

Bakso Gulung Bragi

tempat makan di bogor yang murah dan enak
Sumber: IG @dutabaksonusantara (@supersillychef)

Berbeda dari bakso biasa yang seringnya berbentuk bulat, Bakso Gulung Bragi menyajikan bakso berbentuk silinder dibalut dengan kembang tahu. Perpaduan yang pas banget antara bakso yang kenyal dengan kembang tahu yang agak krispi. Semangkuk bakso gulung di sini diberi tambahan mie kuning, bihun, dan sayur. Atau bisa memadukannya dengan varian bakso lainnya, seperti bakso urat, bakso daging, bakso telur, bakso kecil, dan otak-otak.

Alamat: Jalan Palayu Raya No. 15, Tegal Gundil, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor
Buka: Setiap hari, pukul 10.00–21.00 WIB
Harga: Mulai dari Rp14 ribuan* per porsi

Nah, itu dia rekomendasi tempat makan murah meriah dan enak di Bogor yang wajib banget kamu coba. Sambil menjelajah kuliner legendaris lainnya, kamu bisa menemukan inspirasi seru seputar destinasi menarik dan rekomendasi hotel yang oke di Bogor hanya di Pegipegi! #PegipegiLagi #PegipegiYuk

PESAN TIKET PESAWAT PESAN TIKET KERETA PESAN TIKET BUS DAN TRAVEL PESAN HOTEL MURAH

*Harga di atas berlaku saat artikel dibuat

Jangan lupa install aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store untuk memudahkan transaksi kamu, ya!

google-play
apps-store

FOTO UTAMA: IG @MIEJANDA @VISITBOGOR @DUTABAKSONUSANTARA

Comments

To Top
%d bloggers like this: