Pandemi COVID-19 sudah berlangsung lebih dari dua tahun. Selama itu pula, masyarakat mengalami keterbatasan dalam bergerak. Kondisi terlalu banyak diam di rumah ini pastinya membuat kamu jenuh. Nggak heran, banyak di antara kamu yang sudah kangen berat traveling lagi.
Saat ini, memang setiap negara telah memperketat aturan guna memulihkan situasi. Namun, jika memang sudah ingin traveling lagi, kamu bisa merencanakannya dengan persiapan yang lebih matang.Â
Nah, hal krusial apa yang perlu kamu persiapkan saat hendak traveling lagi? Berikut tujuh tips agar kamu nggak terlalu cemas untuk memulainya kembali seperti yang dirangkum dari berbagai sumber!
Buat Perjalanan yang Fleksibel
Biasanya sebelum traveling, kita merencanakan segala sesuatu agar perjalanan bisa padat dengan biaya hemat. Namun, saat era new normal, kamu harus siap (minimal nggak merasa kecewa) jika terjadi delay atau apa pun yang meleset dari rencanamu. Jadi, harus ekstra sabar ya agar liburanmu tetap seru.
Membeli Asuransi Perjalanan
Pandemi membuat kamu akan lebih berhati-hati dalam melakukan pemesanan tiket transportasi, khususnya pesawat. Pandemi juga membuat kamu mulai fokus memilih destinasi yang akan dikunjungi dan mulai menggunakan asuransi perjalanan yang sebelumnya diabaikan. Asuransi perjalanan, salah satunya Pegipegi Travel Protection, dapat memberikan perlindungan, mulai dari keterlambatan penerbangan, pembatalan perjalanan, keterlambatan dan kehilangan bagasi, hingga kecelakaan diri, dengan proses klaim yang mudah sehingga kamu juga bisa lebih tenang saat traveling.
Travel First Aid Kit
Pastikan membawa first aid kit ukuran kecil yang dilengkapi obat-obatan ringan, seperti aspirin, obat batuk dan flu, masuk angin, dan sejenisnya. Obat-obatan tersebut adalah ‘obat-obatan’ yang nggak mudah diperoleh saat kamu traveling. Jadi, jangan lupa beli first aid kit mini dengan harga terjangkau.
Persiapkan Perlengkapan Baju
Bagi yang hobi last-minute packer, pastikan untuk meluangkan waktu lebih banyak guna mempersiapkan baju yang akan dibawa. Pasalnya, banyak traveler yang nggak ingin ribet sehingga hanya membawa baju warna abu-abu dan hitam saja. Jadi, jangan sampai kamu menyesal saat melihat kembali hasil foto selama liburan kok bajunya itu-itu saja, ya.
Membaca Referensi Traveling
Pastikan untuk membaca referensi seluk beluk traveling saat pandemi. Banyak hal yang perlu kamu ketahui terkait tips dan trik menghemat uang, atau mendapatkan hotel dan penerbangan murah. Usahakan kamu nggak benar-benar buta terkait informasi seputar destinasi wisata saat mau traveling. Ditambah lagi, saat pandemi banyak aturan baru yang perlu di-update. Dengan demikian, kamu nggak kaget karena sudah membekali diri dengan informasi penting sebelum berangkat.
Tanya Orang Lokal
Biasakan bertanya pada orang lokal tentang restoran terbaik, spot wisata menarik untuk melihat sunset, kafe yang enak, dan masih banyak lagi lainnya. Dengan demikian, kamu bisa mendapatkan informasi yang lebih valid terkait segala sesuatunya termasuk kuliner, spot wisata, dan tempat hangout lokal terbaik. Kamu juga bisa membaca Travel Blog Pegipegi sebagai salah satu referensi.
Pesan Transportasi Sedini Mungkin
Tiket transportasi seperti pesawat, kereta, dan bus/travel memang sebaiknya nggak dipesan secara dadakan. Apalagi buat kamu yang mau traveling dengan pesawat. Faktanya, kamu bisa pesan tiket pesawat setahun sebelumnya, loh! Terkesan ekstrem, ya? Tapi kenyataannya, jika kamu pesan tiket pesawat lebih awal, harga juga akan jauh lebih murah. Sekadar info, tiket pesawat ini jarang turun, kecuali jika sedang promo.
Itu dia tips aman buat kamu yang ingin memulai traveling lagi. Pastikan sebelum berangkat kamu sudah tes negatif COVID-19 dan memilih destinasi liburan yang aman (zona hijau) untuk dikunjungi. Jangan ragu untuk memesan tiket pesawat, tiket kereta api, tiket bus & travel, dan hotel di Pegipegi untuk mendapatkan harga terbaik, ya!
PESAN TIKET PESAWAT PESAN TIKET KERETA PESAN TIKET BUS PESAN HOTEL MURAH
Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!