Tips

7 Tips Penting Laundry Pakaian Saat Liburan Biar Aman

Hal yang paling bikin ribet selama liburan adalah cucian kotor. Selain menimbulkan bau yang nggak sedap, cucian kotor memakan banyak ruang di dalam tas.

Alhasil, kamu harus pintar-pintar memilih pakaian yang akan dibawa selama liburan. Jika keadaan sudah darurat, layanan binatu atau laundry adalah pilihan terakhirnya.

Namun, kamu nggak bisa sembarang menyerahkan pakaian ke rumai laundry di lokasi wisata. Salah pilih tempat cuci, pakaian kesayangan kamu bisa saja rusak atau, paling apes, hilang!

Sebagai referensi kamu, Pegipegi punya beberapa tips laundry saat liburan. Siapa tahu, berguna buat kamu yang masih ragu. Simak, yuk!

1. Seleksi Pakaian

Nggak semua pakaian harus kamu laundry saat traveling. Pilih yang menurut kamu krusial seperti pakaian dalam, kaus dan celana pendek terlebih dahulu. Untuk pakaian berbahan jeans dan lain-lain lebih baik cuci di rumah jika kamu merasa kurang yakin untuk dicuci laundry.

2. Layanan Dari Hotel

Biaya per kilonya sudah pasti lebih mahal. Namun, secara kualitas, layanan laundry di hotel jauh lebih terjamin. Jadi, usahakan gunakan fasilitas tersebut biar nggak ribet dengan urusan cucian kotor selama traveling.

3. Cari Referensi

Jika kamu kurang puas dengan layanan laundry di lokasi penginapan, silahkan cari di luar. Namun, nggak bisa sembarang memilih tempat laundry. Usahakan cari referensi dengan bertanya dengan orang sekitar mengenai tempat laundry terbaik di daerah tersebut. Atau, kalau nggak mau ribet, kamu kunjungi situs jelajahlaundryindonesia.com untuk mendapatkan referensi laundry dengan kualitas cuci bagus.

4. Laundry Online

Nggak cuma ojek, laundry kini juga sudah online, loh. Di Indonesia, sudah bermunculan beragam start up yang bergerak di bidang laundry online. Salah satunya Taptopick. Caraya mudah! kamu tinggal unduh aplikasinya di Android maupun iOS dan ajukan permintaan laundry. Petugas akan datang ke lokasi kamu dan mengambil pakaian untuk dicuci.

5. Bawa Sabun Sendiri

Kondisi pakaian hanya kamu yang tahu, termasuk soal sabun cuci apa yang harus digunakan. Untuk menghindari kelunturan hingga rusak permukaan pakaian, silahkan gunakan sabun cuci sendiri. Serahkan kepada petugas laundry untuk dicucikan biar rasa aman tetap terjaga.

6. Dalam Satu Kantung

Kasus pakaian hilang saat di laundry terjadi akibat terpisah dari ‘rombongannya’. Untuk meminimalisir kejadian seperti itu, silahkan kumpulkan cucian kotor ke dalam satu kantung sebelum diserahkan petugas. Jangan lupa beri tag nama pemilik pakaian di bagian bodi kantung maupun tas yang kamu gunakan.

7. Dilarang Campur Warna Pakaian

Sebenarnya hal ini sangat mendasar. Petugas laundry pun sudah tahu. Namun, demi mengantisipasi kerusakan, pisahkan pakaian putih polos dengan pakaian bercorak warna warni. Hal ini merupakan antisipasi luntur pada pakaian yang bisa menempel di pakaian berwarna putih.

Sudah tahu tipsnya? Kalau sudah, yuk, rencanakan liburan dengan harga terjangkau, dengan pesan tiket pesawat, tiket kereta api, dan hotel murah di Pegipegi.

pesan tiket pesawat murah  pesan tiket kereta api murah  cari hotel murah

Foto: Shutterstock

Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!

google-play

apps-store

Comments

To Top
%d bloggers like this: