Datang ke Sulawesi Utara mengunjungi Manado atau Bunaken, itu biasa. Coba jelajahi juga Likupang di Kabupaten Minahasa, yang menjadi salah satu pilihan Destinasi Wisata Super Prioritas Indonesia. Ada apa sih di sana?
Simak enam rekomendasi tempat wisata tersembunyi Sulawesi Utara yang bakal bikin kamu makin jatuh cinta berikut ini!
Bukit Larata

Sumber: IG @amazingsulut
Kamu harus melewati jalan setapak penuh ilalang untuk naik ke puncak Bukit Larata. Setelah sampai di atas, lelah terbayar oleh pemandangan eksotis Gunung Dua Basudara yang menjulang di tengah hamparan laut luas. Pemandangannya seindah lukisan, benar-benar tiada dua.
Bukit Larata juga terkenal menjadi lokasi prewedding di Likupang. Berkunjung di pagi atau sore hari adalah waktu terbaik karena bisa menikmati pemandangan saat suasana nggak terlalu panas.
Bowong Banua
Merupakan salah satu puncak gunung di Kepulauan Sangihe yang menyuguhkan pemandangan indah nan memesona. Dari pusat Kota Tahuna menuju Bowong Banua membutuhkan kurang lebih dua jam perjalanan.
Dari puncak Bowong Banua, kamu bisa menikmati view landscape perairan bagian selatan Sangihe dengan deretan pulau-pulau wisata seperti Dakupang dan Mendaku. Bagi kamu pencinta sunset, destinasi ini adalah salah satu spot terbaik untuk menyaksikannya.
Tanjung Silar

Sumber: IG @amazingsulut
Ini dia tempat wisata tersembunyi Sulawesi Utara yang bisa bikin pencinta K-Drama baper. Ingat dengan drama Descendants of The Sun? Pantai Navagio di Yunani, salah satu lokasi syutingnya disebut-sebut punya banyak kemiripan dengan Pantai Tanjung Silar.
Air laut super jernih dan hamparan pasir putih adalah daya tarik utama pantai ini. Terdapat pula tebing tinggi sekitar 5 hingga 10 meter yang dimanfaatkan sebagai tempat menguji adrenalin, meluncur ke permukaan laut dengan cara melompat dari sana.
Dari pusat Kota Manado, dibutuhkan sekitar tiga jam berkendara untuk sampai ke sana. Belum lagi perjalanan ekstra 30 menit ke Desa Jiko. Setelahnya, kamu bisa menyewa perahu nelayan seharga Rp40.000* menuju Tanjung Silar.
Pulau Lihaga
Pulau seluas 8 hektare ini belum berpenghuni. Meski begitu, nggak sulit menemukan fasilitas toilet memadai di sana. Kamu bisa menjajal diving maupun snorkeling ke dalam air lautnya yang sebening kristal. Pemandangan bawah laut juga terumbu karangnya tentu nggak kalah elok dengan spot diving yang sudah lebih dulu mendunia.
Bila kamu datang dari pusat Kota Manado, butuh kurang lebih dua jam untuk sampai ke Pelabuhan Serei. Dari pelabuhan, kamu bisa menyewa speed boat atau kapal. Saat ombak nggak terlalu besar, kamu akan sampai di pulau Lihaga dalam 30 menit.
Mau camping dan bermalam di sana? Boleh-boleh saja. Kamu bisa membawa perlengkapan sendiri. Jangan lupa untuk menjaga kebersihan pulau, ya!
Tanjung Pulisan

Berjarak dua jam perjalanan dari Kota Manado, Tanjung Pulisan adalah destinasi sempurna untuk melepas lelah dan bersantai. Nggak hanya pantainya yang cantik, kamu juga bisa menjelajahi gua eksotis atau mendaki bukit untuk menyaksikan indahnya padang sabana.
Untuk sampai ke puncak bukit, kamu harus trekking selama kurang lebih 30 menit. Jangan khawatir, lelahmu pasti terbayar setibanya di atas. Selain pemandangannya yang bikin takjub, kamu juga bisa sekalian berburu foto sunset terbaik.
Diving, watersport, snorkeling, hingga mengunjungi rumah apung di tengah laut adalah aktivitas wajib di sana. Kini, beberapa fasilitas umum seperti lahan parkir, toilet, juga kios-kios pedagang sudah mulai lengkap dibangun.
Pulau Punten
Untuk sampai ke Pulau Punten, kamu harus menyebrang selama 15 menit menggunakan kapal motor dari pelabuhan Desa Minanga atau Desa Tumbak. Sepanjang perjalanan, kamu akan disuguhkan pemandangan menawan hati. Mulai dari area perkampungan nelayan, hingga Gunung Manimporok dan Soputan yang berdiri gagah.
Tersedia pula gazebo yang bisa digunakan pengunjung untuk bersantai. Bila tertarik menikmati kecantikan Pulau ini dari ketinggian, kamu bisa menaiki anak tangga menuju ke puncak.
Nah, itulah rekomendasi tempat wisata tersembunyi Sulawesi Utara, tepatnya di area wisata Likupang. Benar-benar bikin jatuh cinta, kan! Bila berencana liburan ke Sulawesi Utara, jangan lupa pesan tiket pesawat dan hotel pakai harga promo di Pegipegi saja, ya biar lebih hemat!
PESAN TIKET PESAWAT PESAN HOTEL MURAH
*Harga berlaku saat artikel dibuat
Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!