Tips

5 Tips Ampuh Merawat Sepatu Kulit Agar Bersih dan Tahan Lama

Kamu termasuk penggemar sepatu kulit? Yap, jenis sepatu yang satu ini terbilang eksklusif jika dikenakan.

Selain meninggalkan rapi dan berkelas, sepatu kulit sangat pantas dipadankan dengan kemeja dan celana bahan. Cocok banget buat kamu yang terbiasa tampil formal dan elegan.

Tapi, merawat sepatu kulit bukan pekerjaan yang mudah, lho. Meski bahannya kuat, sepatu kulit ternyata cukup rentan rusak, terutama bagian kulit sepatu yang kerap mengelupas.

Nah, biar nggak gampang rusak, Pegipegi punya beberapa tips merawat sepatu kulit, nih. Siapa tau bisa diaplikasikan, deh.

Tahu Jenisnya

Sepatu kulit punya jenis bahan kulit yang bervariasi Biasanya dipisahkan ke dalam jenis kelembaban, keelastisan hinggaa ketahanan. Mulai dari full-grain yang tahan lama dan lebih bagus hingga top grain yang punya ketahanan lebih singkat. Jadi, kenali dulu jenis sepatu kulit yang kamu miliki, ya.

Tempat Penyimpanan

Meski memperbaiki sepatu kulit nggak serumit sneaker, nyatanya kamu harus memperhatikan juga soal penyimpanan. Sepatu kulit dengan jenis apapun selalu sensitif dengan udara lembab. Selain dapat menimbulkan jamur, sepatu kulit yang terkena kelembaban berlebih akan mudah lapuk. Jadi, pastikan tempat penyimpanannya berada di ruangan yang cukup udara.

Jangan Pernah Ditindih

Jika sedang malas, biasanya orang cenderung meletakkan sepatu kulit di sembarang posisi. Bahkan, sering kali kita menindihnya dengan barang lain. Hal ini yang dikhawatirkan akan merusak tekstur sepatu kulit kamu. Gesekan yang terjadi bakal bikin kulit sepatu rusak, lho. Jadi, jangan ditindih, ya!

Teknik Mencuci

Untuk mencuci sepatu kulit, ada beberapa tekniknya. Salah satu yang umum adalah menggosok sabun secara perlahan ke bagian luar dan dalam sepatu. Saat menggosokkan sabun, kamu juga harus menggunakan air sesedikit mungkin. Soal sabun, kamu bisa memakai sabun pelana agar cepat bersih.

Kalau sudah dicuci, saatnya mengeringkan. Hindari penggunaan hawa panas untuk mengeringkan sepatu dengan cepat agar sepatu nggak cepat retak. Letakkan sepatu kulit di tempat yang bebas dari paparan sinar matahari langsung dan hujan. Biarkan sepatu kering dengan udara alami.

Rajin Disemir

Menyemir sepatu kulit adalah salah satu cara untuk merawatnya. Jadi, pastikan kamu selalu menyemir sepatu jika dirasa sudah mulai kotor.

Nah, buat menyemir juga nggak boleh asal. Selain harus memiliki warna yang sama, teknik menyemirnya juga perlu diperhatikan.

Caranya cukup oleskan semir sepatu secara perlahan ke bagian kulit sepatu. Jika kamu menemukan retak di sekitar permukaan sepatu, semir lebih lembut lagi.

Sudah tahu tipsnya? Saatnya merencanakan liburan kamu, yuk! Biar liburan makin mudah, jangan lupa pesan tiket pesawat, tiket kereta api, dan hotel murah di Pegipegi!

pesan tiket pesawat murah pesan tiket kereta api murah cari hotel murah

Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!

google-play

apps-store

Comments

To Top
%d bloggers like this: