Destinasi

5 Keunikan Kota Tomohon di Sulawesi Utara

Kota Tomohon kini menjadi primadona di Sulawesi Utara. Pastinya, wajib dijadikan sebagai destinasi traveling kamu selanjutnya. Untuk kamu yang pengin ke Tomohon, simak dulu 5 keunikan Tomohon berikut ini.

1. Penghasil bunga terbesar di Indonesia

Sebagian warga Tomohon memiliki mata pencaharian sebagai pedagang bunga. Di Tomohon memang mudah ditemui aneka bunga segar, bahkan kamu bisa mengunjungi lahan taman bunga di kaki Gunung Tomohon. Setiap bulan Agustus, digelar Festival bunga Tomohon, sehingga Kota Tomohon kerap dipadati oleh wisatawan.

2. Ada Danau Linow yang cantik!

Danau Linow memiliki air jernih yang bisa berubah-ubah. Suasana alam yang asri dan hawa dingin akan menyambut kedatanganmu di sana. Jangan lupa bawa baju hangat, ya! Pada saat-saat tertentu warna air Danau Linow akan berubah-ubah, kadang biru, hijau, atau coklat kekuningan. Para ahli yang telah meneliti Danau Linow menjelaskan, perubahan warna air Danau Linow disebabkan oleh tingginya kadar belerang di dasar danau.
Belerang masuk ke area Danau Linow melalui sebuah sumber air panas yang mengandung belerang di salah satu sisi danau. Sayang pengunjung nggak diizinkan mendekati sumber air panas itu dengan alasan keamanan. Teori lain menyebutkan perubahan warna air Danau Linow adalah akibat pantulan dari lumut atau tumbuhan air di dalam Danau Linow.

3. Ada pasar tradisional

Ada pasar tradisional yang lokasinya dekat dengan terminal. Di sana banyak jajanan unik dan ekstrem, misalnya tikus putih bakar, daging anjing, kelelawar, ular, biawak, dan lain-lain. Kalau ingin menguji adrenalin saat kuliner, kamu bisa mencobanya. Kalau nggak berani sih, kamu bisa sekadar melihat-lihat.

4. Subur karena ada gunung berapi

Tomohon diaput dua gunung berapi, Guning Api Lokon yang aktif dan Gunung Api Mahawu yang sudah tidak bererupsi. Lokon bahkan menjadi ikon kota Tomohon dengan kawah Tompaluannya yang terus mengeluarkan asap. Sesekali Lokon erupsi dan mengeluarkan material vulkanik yang menyebabkan tanah di sana menjadi subur. Nggak heran jika masyarakatnya menggantungkan hidup dengan bertani atau menjual bunga.

5. Warganya ramah

Warga Tomohon terkenal akan keramahannya. Mereka sangat mudah tersenyum terhadap orang yang baru dikenal, juga sangat menghargai perbedaan. Dijamin kamu akan senang berteman dengan mereka dan ingin datang lagi ke sana!

Mau liburan di Tomohon? Sekalian mampir ke Manado, ya. Biar makin murah, jangan lupa booking tiket pesawat ke Manado dan pesan hotel murahnya di Manado lewat Pegipegi, ya!

Pesan Tiket Pesawat ke Manado Cari Hotel Murah di Manado

*Harga berlaku saat artikel dibuat

Foto: Shutterstock

Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!

google-play

apps-store

Comments

To Top
%d bloggers like this: