Berita

5 Hal yang Bikin Beda Lebaran di Indonesia dan Arab Saudi

Setiap negara di dunia punya cara tersendiri buat merayakan Hari Raya Idul Fitri. Perayaannya pun tergantung kebudayaan masing-masing negara, ada yang biasa saja ada pula yang meriah.

Indonesia bisa dibilang menjadi salah satu negara yang memiliki tradisi lebaran cukup meriah. Mulai dari tradisi pawai takbiran, halal bi halal hingga pesta ketupat yang biasa kamu temui di sekitar tempat tinggal.

Tapi, apakah tradisi yang ada Indonesia sama dengan yang ada di negara Timur Tengah seperti Arab Saudi? Well, Pegipegi punya beberapa fakta menarik tentang lebaran di Indonesia dan Arab Saudi. Simak ya!

Malam Takbiran

Sehari sebelum masuk Hari Raya Idul Fitri, umat Muslim biasanya menggelar tradisi Takbiran, yaitu mengumandangkan takbir kepada sang Pencipta semalam suntuk. Yang bikin beda adalah soal bedug. Di Indonesia, bedug didentumkan di antara takbir yang dikumandangkan. Sedangkan, di Arab Saudi, mereka hanya mengumandangkan takbir saja tanpa bedug.

Halal Bi Halal

Foto: sawali

Bagi umat Muslim di Indonesia, tradisi Halal Bi Halal seakan sudah jadi kewajiban di Hari Raya Idul Fitri. Usai salat Ied di pagi hari, mereka mendatangi rumah kerabat dan tetangga buat bersilaturahmi. Sedangkan di Arab Saudi, mereka hanya bersilaturahmi ke keluarga terdekat saja. Itu pun dilakukan pada malam hari.

Sajian Lebaran

Foto: indonesiatatler

Ketupat dan opor ayam identik sekali dengan tradisi Lebaran di Indonesia. Jika sudah saatnya tiba, mereka mengajak keluarga hingga kerabat buat menyantap ketupat dan opor dengan berbagai pendamping seperti sambal goreng ati, semur daging dan lainya. Sedangkan di Arab Saudi, hidangan Lebaran nggak ada bedanya dengan hidangan berbuka puasa, kurma dan coklat. Intinya yang manis-manis, deh!

Mudik ke Kampung Halaman

Foto: bokunosekai

Mulai H-7 sebelum lebaran, biasanya warga mulai berbondong-bondong mudik ke kampung halamannya masing-masing. Nggak heran, jalanan bakal padat dengan kendaraan bermotor. Tujuannya cuma satu, agar bisa berlebaran dengan keluarga tercinta. Nah, sedangkan di Arab Saudi, tradisi mudik itu sama sekali nggak ada. Kalau pun ada aktivitas berpergian ke luar kota, biasanya mereka lakukan di hari pertama lebaran dan tujuannya berwisata.

Bingkisan Lebaran

Foto: kaosbapaksholeh

Di Indonesia, kita memiliki tradisi untuk saling berkirim bingkisan atau parcel Lebaran. Nah, isinya kebanyakan snack, sirup dan aneka kebutuhan pokok buat sang penerima. Sedangkan kalau di Arab Saudi, isi parcelnya nggak lebih dari tiga macam, sekotak permen, kue dan satu set parfum dengan pesan Idul Fitri di atasnya.

Foto utama: eyeem

Sudah siap ikutan Lebaran? Sekalian rencanakan liburan berikutnya dengan pesan tiket pesawat, tiket kereta api, dan hotel murah di Pegipegi!

pesan tiket pesawat murah  pesan tiket kereta api murah  cari hotel murah

Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!

google-play

apps-store

Comments

To Top
%d bloggers like this: