Tips

5 Hal Ini Nggak Boleh Kamu Bawa saat Travelling Bareng Sahabat

Sahabat, sosok yang paling mudah buat kita ajak, apalagi kalau sudah travelling! Kemana pun tujuannya, kalau sudah travelling bareng sahabat, pasti seru-seru aja sih.

Selain jadi tangan kiri kita selama perjalanan, kita juga bisa sharing lebih banyak hal dengan mereka dan gila-gilaan di lokasi wisata. Pokoknya, travelling sama sahabat adalah cara paling ampuh buat menghilangkan stress.

Tapi terkadang, ada beberapa hal yang bisa merusak suasana travelling bersama sahabat lho! Nah, biar nggak sama-sama BeTe, Pegipegi bakal kasih beberapa hal yang nggak boleh kamu bawa saat travelling bareng sahabat. Simak!

1. Masa Lalu Suram

Foto: bixelai

Tujuan kamu travelling sama sahabat salah satunya melarikan diri dari masa lalu. Nah, percuma dong kalau kamu bahas-bahas masa lalu kamu atau tanya-tanya masa lalu dia yang suram selama perjalanan. Yang ada nanti saling judge dan itu nggak baik. Sebaiknya dihindari ya!

2. Gadget

Foto: blogblanja

Selain nggak bakal aman, bawa gadget berlebih saat travelling bersama sahabat kamu bisa merusak suasana, lho. Nggak mau kan kamu dicuekin pas lagi ngobrol sementara sahabat kamu sibuk sama sosmed atau sebaliknya. Bawa secukupnya dan ada fungsinya selama liburan.

3. Koper Banyak

Foto: forbes.com

Salah satu masalah kita travelling adalah bawaan di koper. Selain bakal banyak pakai bagasi, bawa koper yang banyak juga akan menyulitkan kamu dan kawan kamu di jalan. Jadi, lebih baik kamu filter mana baju yang nggak harus dibawa hingga perlengkapan mandi yang harus ada. Ingat, kamu liburan bukan mudik ya!

4. e-Money

Foto: tuhunugraha

Kalau kamu cuma liburan sekitar Jabodetabek atau di kota-kota besar, e-Money sangat berguna. Tapi, kalau kamu sama sahabat kamu travelling ke lokasi wisata pedalaman dan jauh dari keramaian, sangat bijak jika kamu membekali diri dengan uang fisik. Banyakin duit receh apalagi, buat hal-hal yang darurat, deh!

5. Pacar

Foto: boldly

Nah, yang satu ini sih tergantung orangnya. Tapi, nggak baik juga kamu mengajak pacar kamu saat liburan bersama sahabat. Selain bakal nggak nyaman, kamu nggak ingin kan sahabat kamu merasa tersisih. Pacar bisa kamu bawa sebatas nomor teleponnya saja deh, nggak usah fisiknya. Kan judulnya “Travelling bareng sahabat” ya!

Foto utama: amazonaws

Sudah tahu mau travelling kemana bareng sahabat? Lewat Pegipegi, kamu nggak akan gagal traveling, soalnya ada tiket pesawat, tiket kereta api, dan hotel murah yang bisa kamu booking sesuai dengan bujet dan kebutuhanmu! Yuk, rencanakan liburanmu sekarang juga!

Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!

google-play

apps-store

Comments

To Top
%d bloggers like this: