Tidak bisa dipungkiri, Korea merupakan destinasi skin care yang paling diminati. Kalau traveling ke sana, cewek-cewek pasti borong skin care. Bukan hanya untuk diri sendiri, tapi juga untuk dijadikan oleh-oleh. Soalnya, packaging-nya cute banget, sih! Di Indonesia aja, sudah semakin banyak outlet kosmetik dan skin care Korea. Banyak yang memercayai produk kecantikan Korea, karena cewek-cewek Korea sendiri punya kulit cerah dan mulus. Apa sih rahasia mereka?
1. SPF sunblock yang tinggi

foto dari: https://metropolitant.com
Untuk mencerahkan kulit, banyak yang memercayakannya pada skin care Korea. Perhatikan aja sunblock yang mereka gunakan. Kandungan SPF-nya nyaris dua kali lipat lebih besar daripada SPF yang digunakan orang Indonesia. Padahal, iklim di sana jelas lebih sejuk ketimbang iklim Indonesia yang tropis. Itulah yang bikin kulit mereka terlindung lebih lama dari bahaya sinar matahari yang menggelapkan kulit.
2. Mereka memerhatikan formula dan bahan kosmetik

foto oleh: http://katjuju.com
Kalau kebanyakan cewek nggak memedulikan bahan dan formula dari skin care atau kosmetik yang dipakai, cewek Korea tidak begitu. Bukan hanya harus bagus saat dipakai, tapi bahan dan formula yang terkandung juga harus diperhatikan. Terutama jika punya kulit yang sensitif.
3. Bahan alami dari resep nenek moyang

foto dari: http://manfaat.co.id
Meskipun memiliki skin care dan kosmetik yang beragam dan berkualitas, namun cewek Korea tetap menggunakan bahan alami yang didapat dari resep nenek moyang. Seperti, air beras, belut, jamur, tanaman herbal, dan lain-lain.
4. Moisturizer is a must

foto oleh: http://mi-seoul.com
Sering lihat kan kulit cewek Korea dengan dewy look yang terlihat glossy. Jangan sampai salah sangka dengan mengira kulitnya berminyak, ya. Soalnya, efek glossy yang dihasilkan bukan dari minyak yang keluar dari pori-pori kulit, melainkan dari skin care dengan pelembap tinggi. Sehingga, membuat wajah lebih awet muda.
5. Mereka menggunakan rangkaian skin care di malam hari

foto oleh: elle.com
Cewek-cewek Korea bisa dibilang sangat niat dalam menggunakan skin care, terutama saat malam hari menjelang tidur. Skin care yang digunakan bahkan bisa mencapai belasan, mulai dari makeup remover, scrub, cleansing foam, pelembap, serum, masker, dan lain-lain. Di pagi harinya, kulit mereka akan terlihat cerah sekaligus lembap.
Nah, kalau kamu rajin merawat kulit bak cewek Korea, dijamin kulit kamu makin kece dan nggak malu-maluin ketika traveling. Yuk, rencanakan liburanmu selanjutnya dengan pesan tiket pesawat, tiket kereta api, dan hotel murah lewat Pegipegi!
pesan tiket pesawat murah pesan tiket kereta api murah cari hotel murah
Foto utama: https://personalexcellence.co
Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store, ya!