Tahun Baru Imlek memang menyenangkan, soalnya kita bisa pakai baju baru, kumpul dengan keluarga, makan makanan enak, dan dapat angpau. Tapi, ada beberapa pantangan ketika Tahun Baru Imlek. Kalau pantangan ini dilakukan katanya bisa berakibat fatal. Kamu boleh percaya, boleh tidak. Apa aja sih, pantangannya?
1. Membersihkan rumah

foto oleh: http://www.bahousecleaning.com/
Membersihkan rumah dengan menyapu atau mengepel tidak dianjurkan ketika Tahun Baru Imlek, soalnya dipercaya bisa menghilangkan rezeki, kekayaan, dan nasib baik dari dalam rumah. Jadi, sebaiknya membersihkan rumah ketika Tahun Baru Imlek sudah berlalu aja.
2. Makan bubur

foto dari: http://masirul.com/
Zaman dahulu kala, bubur dianggap sebagai lambang kemiskinan. Cerita lengkapnya, bisa kamu baca di sini. Kamu tidak mau memulai Tahun Baru Imlek dengan kemiskinan kan? Jadi, ketika Tahun Baru Imlek, jangan makan bubur dulu, ya!
3. Keramas

foto dari: lifestyle.okezone.com
Mencuci rambut juga bermakna mengusir keberuntungan selama satu tahun ke depan.
4. Mengeluarkan kata-kata kotor atau makian
Jika dilakukan, kamu akan mendapatkan makian dan kata kotor selama setahun ke depan.
5. Berhutang atau meminjamkan uang

foto oleh: merdeka.com
Sebelum Tahun Baru Imlek, lunasilah hutang-hutangmu dan jangan berhutang atau meminjamkan uang. Kalau dilanggar, kamu akan dipinjami uang oleh orang lain selama setahun.
6. Menangis

foto dari: http://www.netizenpos.com/
Karena dipercaya bisa menimbulkan kesialan dan kamu akan menangis selama setahun penuh.
7. Tangisan bayi
Selain orang dewasa yang tidak boleh menangis, bayi sebenarnya juga tidak boleh menangis ketika Hari Raya Imlek. Soalnya, hal itu dipercaya bisa membawa nasib buruk untuk satu keluarga. Makanya, ketika Hari Raya Imlek tiba, orangtua akan berusaha membuat bayi mereka tidak menangis.
8. Cerita kisah kematian atau hantu
Jika diceritakan, katanya kamu akan dihantui oleh hantu benaran atau debt collector.Â
9. Menghindari pisau, gunting, dan menjahit

foto oleh: Fitinline.com
Pokoknya selama perayaan Tahun Baru Imlek, disarankan untuk menghindari benda tajam, seperti gunting, pisau, atau jarum jahit. Hal itu dianggap bakal membawa ketidakberuntungan atau penipisan kekayaan di tahun baru. Sebaiknya, simpan dulu semua benda tajam di tempat yang tidak terlihat.
10. Mengalami luka
Ada alasan benda tajam harus dihindari saat Tahun Baru Imlek. Salah satunya supaya kamu tidak terluka. Ketika Tahun Baru Imlek, kamu disarankan untuk berjaga-jaga agar tidak terluka. Karena, darah dianggap sebagai pertanda buruk atau datangnya kesialan.
11. Membunuh binatang
Karena darah dianggap sebagai simbol yang tidak baik, ketika Tahun Baru Imlek, kita juga tidak boleh membunuh binatang.
12. Memotong rambut

foto dari: http://naughtyaccessories.co.id/
Memotong rambut ketika Tahun Baru Imlek juga dipercaya bisa membuang rezeki. Makanya, biasanya orang-orang potong rambut sebelum Tahun Baru Imlek.
13. Berkunjung ke rumah sakit
Kabarnya bisa membawa penyakit ke orang yang melakukan kunjungan. Sebaiknya, hindari dulu kunjungan ke rumah sakit, kecuali benar-benar darurat.
14. Mengalami perampokan atau pencurian
Ketika Hari Raya Imlek, berjaga-jagalah agar kamu tidak mengalami perampokan atau pencurian. Karena jika hal itu terjadi, bisa menjadi pertanda kamu akan mengalami pencurian kekayaan di tahun baru.
15. Membiarkan tempat penyimpanan beras kosong

foto dari: SatuSulteng.Com
Soalnya, bisa menyebabkan ketidakpastian dan masa depan yang suram.
16. Menggunakan pakaian robek atau bermodel robek
Makanya, ketika Hari Raya Imlek, kita disarankan untuk pakai baju baru. Salah satunya supaya kamu tidak menggunakan baju yang sudah robek. Jika kamu beli baju baru, jangan pilih yang bermodel robek, ya! Katanya, baju robek dipercaya bisa membawa kemalangan.
17. Menggunakan baju hitam atau putih
Karena, kedua warna tersebut berhubungan dengan duka.
18. Minum obat

foto dari: Obatherbaldiabetes.co
Minum obat di Tahun Baru Imlek dipercaya akan membuat orang tersebut mengalami sakit selama setahun.
19. Mencuci pakaian

foto dari: lifestyle.liputan6.com
Nggak mencuci baju pada hari pertama dan kedua Tahun Baru Imlek. Soalnya, dua hari pertama di tahun baru merupakan perayaan lahirnya Shuishen (Dewa Air). Selain itu, mencuci pakaian juga dianggap menghilangkan keberuntungan yang sudah didapatkan sepanjang tahun,
20. Duduk di kamar tidur
Katanya, duduk di kamar tidur adalah simbol kesialan. Jadi, ketika Hari Raya Imlek, tinggalkan kamat tidurmu seharian. Meskipun sedang sakit, kamu harus tetap menyambut tamu di ruang tamu.
Selain berbagi info bermanfaat seputar Tahun Baru Imlek, pegipegi juga mau bagi harga murah untuk traveling kamu! Yuk, pesan tiket pesawat, tiket kereta api, dan hotel murah lewat pegipegi, ya!
cari tiket pesawat murah  cari tiket kereta api murah  cari hotel murah
Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi pegipegi lewat Google Play dan App Store, ya!