Travelers, siapa sih yang nggak kenal dengan ITB (Institut Pertanian Bandung)? Perguruan tinggi yang berlokasi di jalan Ganesha No. 10, Lb. Siliwangi, Coblong ini terkenal banget karena sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda. Banyak mahasiswa yang kuliah di sana, makanya nggak heran kalau di sana banyak tempat hiburan, seperti Taman Ganesha, Cihampelas Walk, Masjid Salman, dan lain-lain. Di sekitar ITB juga banyak kuliner enak yang bisa kamu icip, seperti Kedai Timbel Dago, DenHaag Klappertaart, Ayam Goreng Kolgo, dan lain-lain.
Kalau kamu ingin mencari hotel terjangkau dekat ITB, Pegipegi punya rekomendasinya nih. Ada 15 hotel murah yang bisa kamu inapi, harganya mulai dari Rp 100 ribuan, lho!
1. Imperium Hotel Bandung
Imperium Hotel Bandung merupakan akomodasi bintang tiga yang tepat untuk liburan kamu. Selain itu, hotel yang terletak di jalan Dr. Rum no. 30-32 ini juga ditunjang fasilitas-fasilitas super lengkap, mulai dari kolam renang, fitness, sauna,massage, restoran, kedai kopi, lounge, hingga karaoke. Seluruh 83 ruang kamar di hotel ini juga difasilitasi kamar mandi pribadi, AC, TV, juga mini bar. Imperium Hotel Bandung cocok banget buat kamu yang sedang berlibur ala backpacker di Bandung, tarif hotelnya cuma Rp 198.409* jika kamu pesan melalui Pegipegi.
2. Ardan Hotel
Hotel yang berada di jalan Sederhana No. 8-10, Sukajadi ini adalah hotel bintang tiga. Fasilitas kamar yang ditawarkan oleh Ardan Hotel antara lain peralatan mandi, AC, koneksi Wi-Fi, TV, kulkas, minibar, dan lain-lain. Sedangkan, fasilitas penunjang yang disediakan antara lain kedai kopi, karaoke, resto, layanan kamar, dan tempat parkir.
Kamu bisa menginap di Ardan Hotel dengan harga cuma Rp 296.612* per malam, pesannya di Pegipegi.
3. Karang Setra Hotel & Cottages
Karang Sentra Hotel & Cottages bisa kamu kunjungi dengan mudah. Hotel ini berada di lokasi yang mudah untuk ditemukan, tepatnya di jalan Bungur No.2, Sukajadi. Dari hotel ini, kamu bisa menjangkau Bandara Husein Sastra Negara dengan berkendara selama sekitar 25 menit.
Di hotel ini tersedia kamar-kamar yang nyaman dan bersih. Semua kamar di Karang Sentra Hotel & Cottages difasilitasi dengan TV, AC, kamar mandi dan perlengkapan mandi. Selain itu, tersedia berbagai fasilitas, seperti spa, coffee shop, lounge, restoran, karaoke, billiard, dan conference room sebagai fasilitas penunjang kenyamanan. Lalu ada juga kolam renang yang cukup besar, yang bisa kamu nikmati saat ingin menghabiskan waktu di hotel. Kamu bisa merasakan asyiknya menginap di hotel ini dengan harga Rp 335.123*, jika kamu pesan di Pegipegi.
4. Grand Serela Setiabudhi Bandung
Grand Serela Setiabudhi Bandung menawarkan akomodasi bintang empat yang cocok sekali untuk liburan bersama keluarga. Kamu bisa pilih satu dari 99 kamar luas yang tersedia di hotel ini. Semua kamar tersebut sudah dilengkapi dengan koneksi internet, TV, AC, safety box, kamar mandi dan perlengkapan mandi. Kamu pasti akan senang menginap di hotel yang berada di pusat kota Bandung ini.
Hotel ini menyediakan beragam fasilitas untuk menunjang kenyamanan setiap pengunjungnya. Kalau menginap di sini, kamu bisa menikmati kolam renang, spa, sauna, tempat fitness, dan restoran. Kamu bisa pesan kamar di hotel yang berada di jalan Hegarmanah 9-15, Setiabudi ini dengan harga mulai dari Rp 376.033* per malam kalau kamu pesan di Pegipegi.
5. Excellent Seven Hotel
Hotel yang berada di jalan Dr. Erlich No. 7 ini merupakan hotel bintang tiga yang memiliki fasilitas kamar memadai, seperti peralatan mandi, AC, minibar, balkon, dan kulkas. Sedangkan, fasilitas pendukung yang bisa kamu nikmati antara lain BBQ, karaoke, resto, kedai kopi, lounge, massage, conference room, dan sewa sepeda. Excellent Seven Hotel hanya berjarak 15 menit berkendara dari Trans Studio. Kamu bisa menginap di Excellent Seven Hotel dengan harga mulai dari Rp 344.711* per malam, jika pesan lewat Pegipegi.
6. Galeri Ciumbuleuit Hotel
Hotel bintang empat yang berada di jalan Ciumbuleuit No. 42 A ini berjarak 4 km dari Bandara Husein Sastranegara. Setiap kamarnya berdesain modern dan menawarkan fasilitas mewah, seperti AC, peralatan mandi, pembuat teh/kopi, Wi-Fi gratis, minibar, dan brankas pribadi. Tipe unit tertentu memiliki ruang tamu dan ruang makan yang terpisah. Juga ada fasilitas spa, sauna, gym, kolam renang, karaoke, BBQ, lounge, kedai kopi, massage, dan lain-lain.
Kamu bisa menginap di Galeri Ciumbuleuit Hotel dengan harga mulai dari Rp 426.162* per malam dengan pesan di Pegipegi.
7. Zest Hotel Sukajadi Bandung
Zest Hotel Sukajadi Bandung merupakan hotel bintang dua yang menawarkan pelayanan ramah dan harga terjangkau. Fasilitas kamar yang bisa kamu dapatkan di sana antara lain peralatan mandi, tempat tidur nyaman, AC, TV, koneksi Wi-Fi gratis, safety box, dan lain-lain.
Jangan lupa manjakan dirimu dengan fasilitas penunjang di Zest Hotel Sukajadi Bandung, seperti resto, layanan kamar, dan area parkir. Yuk, menginap di hotel yang beralamat di jalan Sukajadi No. 16 ini dengan harga mulai dari Rp 256.198* per malam, pesannya lewat Pegipegi.
8. Ibis Bandung Pasteur
Ibis Bandung Pasteur berada di jalan Dokter Djunjunan No. 22, Pasteur. Hotel ini didesain modern dan minimalis. Setiap kamar di Ibis Bandung Pasteur dilengkapi dengan peralatan mandi, TV, AC, kulkas, safety box, dan lain-lain. Untuk memenuhi kebutuhanmu selama liburan, jangan lupa manfaatkan kedai kopi, resto, lounge, conference room, massage, dan lain-lain.
Dengan harga mulai dari Rp 425.282* per malam, kamu bisa menginap di Ibis Bandung Pasteur, pesannya cuma lewat Pegipegi.
9. THE 1O1 Bandung Dago
THE 1O1 Bandung Dago berlokasi di jalan Ir. H. Juanda No. 3. Setiap kamar di sana didesain dengan gaya modern sekaligus unik, juga dilengkapi dengan peralatan mandi, AC, TV, kulkas, minibar, safety box, dan lain-lain. Sedangkan, fasilitas pendukung yang tersedia antara lain kolam renang, kedai kopi, resto, lounge, massage, sewa sepeda, dan lounge.
Kamu bisa menginap di THE 1O1 Bandung Dago dengan harga mulai dari Rp 741.529* per malam, jika pesan di Pegipegi.
10. Hotel Santika Bandung
Hotel Santika Bandung berdekatan dengan Bandara Husein Sastranegara, kawasan Dago, dan Stasiun Kereta Api Bandung. Hotel yang berlokasi di jalan Sumatera No. 52-54 ini berdesain elegan dan modern. Setiap kamar di sana dilengkapi dengan peralatan mandi, AC, TV, safety box, dan lain-lain.
Sedangkan, fasilitas pendukung yang bisa kamu manfaatkan antara lain kolam renang, gym, dan lain-lain. Kamu bisa menginap di Hotel Santika Bandung dengan harga mulai dari Rp 515.702* per malam, pesannya di Pegipegi.
11. Hotel Grandia
Hotel Grandia lokasinya strategis, yaitu di jalan Cihampelas No. 82, nggak jauh dari daerah Dago. Akses ke tempat-tempat lainnya pun mudah. Kalau ingin ke Bandara Husein Sastra Negara, bisa kamu tempuh dengan 25 menit berkendara.
Ada fasilitas-fasilitas yang disediakan oleh Hotel Grandia untuk menunjang kenyamanan para tamunya, seperti coffee shop, lounge, restoran, bar, banquet hall, dan conference room. Asyiknya lagi, di hotel ini ada kolam renang terbuka, sehingga kamu bisa berenang sambil menikmati pemandangan Kota Bandung dari ketinggian.
Untuk kamar-kamarnya, kamu nggak perlu khawatir. Karena Hotel Grandia menyediakan 86 kamar dengan desain yang modern dan juga elegan. Kamar-kamar ini difasilitasi dengan AC, TV, koneksi Wi-Fi, safety box, kulkas, sandal, kamar mandi dan peralatan mandi yang lengkap. Kamu bisa menginap di hotel ini dengan harga mulai dari Rp 525.244* per malam, kalau kamu memesannya lewat Pegipegi.
12. Park View Hotel Bandung
Park View Hotel Bandung terinspirasi oleh sejarah kota Bandung yang disebut Paris Van Java. Hotel yang berada di jalan Sukajadi no. 153 ini merupakan hotel pertama di Bandung dengan konsep klasik Paris yang didukung oleh interior mewah. Nikmati berbagai fasilitas mewah di sana, seperti peralatan mandi lengkap, AC, TV, kolam renang outdoor, resto, kopi, conference room, dan lain-lain.
Stasiun Kereta Api Bandung bisa kamu jangkau dengan berkendara 15 menit dari Park View Hotel, sedangkan gerbang tol Pasteur dan Bandara Husein Sastranegara bisa kamu jangkau dengan berkendara 20 menit. Kamu bisa menginap di Park View Hotel Bandung dengan harga mulai dari Rp 610.379* per malam, jika kamu pesan lewat Pegipegi.
13. HARRIS Hotel & Conventions Ciumbuleuit Bandung
HARRIS Hotel & Conventions Ciumbuleuit Bandung menawarkan 210 kamar dengan fasilitas AC, TV, peralatan mandi modern, ketel listrik, minibar, dan lain-lain. Jangan lupa lengkapi kebutuhanmu dengan fasilitas pendukung, seperti spa, gym, kolam renang, resto, bar, conference room, massage, Wi-Fi gratis, dan bar. Kawasan Dago dan Cihampelas bisa dijangkau dengan 15 menit berkendara dari hotel yang berada di jalan Ciumbuleuit No. 50-58 ini.
Yuk, menginap di HARRIS Hotel & Conventions Ciumbuleuit Bandung dengan harga mulai dari Rp 710.743* per malam dengan pesan lewat Pegipegi.
14. Regata Hotel
Regata Hotel adalah hotel bintang empat di Bandung. Hotel yang berlokasi di jalan Dr. Setiabudhi No. 35 ini berdesain minimalis dan modern. Fasilitas modern yang disediakan antara lain peralatan mandi, AC, TV, minibar, safety box, kolam renang, karaoke, resto, kedai kopi, bar, conference room, layanan kamar, dan area parkir.
Dengan harga menginap mulai dari Rp 639.719* per malam, kamu bisa menginap di Regata Hotel, pesannya di Pegipegi.
15. The Luxton Bandung
Hotel berbintang empat ini memiliki fasilitas berstandar internasional di antaranya TV LCD, mini bar, kulkas, teko listrik, Wi-Fi gratis, AC, peralatan mandi lengkap, dan lain-lain. Juga masih banyak fasilitas mewah yang bisa memanjakan kamu, seperti spa, gym, kolam renang indoor, kedai kopi, BBQ, resto, lounge, dan lain-lain.
The Luxton Bandung yang beralamat di jalan Ir. H. Juanda no. 18 ini juga memiliki lokasi yang strategis. Untuk menuju Bandara Husein Sastranegara hanya perlu menempuh jarak 5,5 km. Di sekitar hotel, kamu akan mudah menemukan tempat makan dan factory outlet. Kamu bisa menginap di The Luxton Bandung dengan harga mulai dari Rp 941.942* per malam, jika kamu pesan lewat Pegipegi.
Jika sudah tahu ingin menginap di mana, jangan lupa pesan tiket pesawat atau tiket kereta api ke Bandung lewat Pegipegi, ya! Selamat liburan!
pesan tiket pesawat murah ke bandung pesan tiket kereta api murah ke bandung cari hotel murah lain di bandung cari hotel murah lain dekat floating market lembang
*Harga berlaku saat artikel dibuat
Agar transaksi lebih mudah dan murah, yuk, instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store!