Sebagai salah satu kota besar di Indonesia, Surabaya menawarkan destinasi wisata yang beragam. Mulai dari taman hiburan hingga museum peringatan bisa kamu temukan di kota Pahlawan ini.
Soal penginapan, nggak perlu khawatir. Surabaya memiliki sejumlah hotel modern buat kamu pilih bersama keluarga yang bisa dipesan lewat Pegipegi. Fasilitasnya pun cukup lengkap mulai dari AC, LCD TV, Wi-Fi 24 jam hingga layanan binatu 24 jam.
Sebagai referensi kamu, berikut rekomendasi 14 hotel liburan di Surabaya buat kamu dan keluarga mulai dengan bujet Rp 200 ribuan. Mari disimak!
1. The WIN Hotel Surabaya
Berlokasi di jalan Embong Tanjung 46-48, The WIN Hotel Surabaya adalah hunian ramah buat akhir pekan bersama keluarga. Dengan atmosfer ceria yang terbangun di tiap sudut ruangan, The WIN Hotel Surabaya dilengkapi berbagai perabotan modern. Mulai dengan bujet Rp 249,589* di Pegipegi, kamu bisa mendapatkan kamar lengkap dengan AC, LCD TV, kamar mandi nyaman, hingga iCafe yang trendi buat kamu dan keluarga.
2. Hotel Dafam Pacific Caesar Surabaya
Berlokasi di jalan Ir. H. Soekarno No. 45C, Hotel Dafam Pacific Caesar Surabaya hadir untuk memanjakan kamu dan keluarga di akhir pekan. Hotel Dafam Pacific Caesar Surabaya memiliki konsep minimalis dengan perabot modern di dalamnya. Berbagai fasilitas hingga pelayanan profesional bisa kamu nikmati jika menginap di Hotel Dafam Pacific Caesar Surabaya. Mulai dengan bujet Rp 272,727* di Pegipegi, kamu bisa mendapatkan kamar lengkap dengan AC, LCD TV, kamar mandi dengan shower, hingga lemari pakaian luas.
lihat Hotel Dafam Pacific Caesar Surabaya
3. The Square
Berlokasi di jalan Siwalan Kerto No. 146-148, The Square merupakan hunian bintang tiga yang sangat nyaman. Hadir dengan desain interior serta perabot modern, The Square siap memanjakan kamu dengan pelayanan profesional 24 jam. Dengan bujet mulai dari Rp 278,575* di Pegipegi, kamu bisa menikmati ragam fasilitas dalam kamar seperti AC, LCD TV, tea/coffee maker dan jaringan Wi-Fi gratis setiap kamar. The Square juga memiliki fasilitas kolam renang, fitness centre, convenience store, ATM, billiard, karaoke and poolside café demi kenyamanan kamu.
lihat The Square Caesar Surabaya
4. MaxOneHotels at Dharmahusada
Sangat mudah diakses dari Stasiun Gubeng, MaxOneHotels at Dharmahusada adalah hunian akhir pekan yang minimalis. Desain interior yang berwarna memberikan kesan ceria bahkan saat berada di lobi utama. MaxOneHotels at Dharmahusada menawarkan sensasi menginap yang nyaman dan terjangkau buat kamu dan keluarga. Dengan bujet mulai dari Rp 280,882* di Pegipegi, MaxOneHotels at Dharmahusada hadir dengan ragam fasilitas seperti AC, LCD TV, Wi-Fi 24 jam hingga peralatan mandi.
lihat MaxOneHotels at Dharmahusada
5. MaxOneHotels at Tidar Surabaya
MaxOneHotels at Tidar Surabaya menawarkan akses mudah yang mudah ke berbagai titik penting di Surabaya. Properti ini memiliki 102 kamar modern dan nyaman, masing-masing kamar dilengkapi dengan AC, TV, dan peralatan mandi lengkap. Nikmati juga masakan lezat di resto, fasilitas bisnis, dan layanan kamar selama di sana. Ayo menginap di hotel yang berada di jalan Tidar No. 5 ini dengan harga mulai dari Rp 330,579* di Pegipegi.
lihat MaxOneHotels at Tidar Surabaya
6. Artotel Surabaya
Artotel Surabaya yang memiliki dekorasi ala urban kontemporer ini memiliki 106 kamar dengan fasilitas berupa peralatan mandi, AC, TV, jaringan nirkabel gratis, dan lain-lain. Kamu juga bisa bersantai di resto dan kedai kopi di sana. Hotel yang terletak di jalan Dr. Soetomo 79-81, Surabaya ini memiliki akses mudah ke sejumlah pusat perbelanjaan atau hiburan, seperti Happy Puppy yang dapat ditempuh dengan 5 menit berjalan kaki atau Mall Sutos dengan 10 menit berkendara. Kamu bisa menginap di Artotel Surabaya dengan harga mulai dari Rp 337,190* di Pegipegi.
7. Grand Darmo Suite by AMITHYA
Terletak di jalan Progo No. 1-3, Surabaya, Grand Darmo Suite by AMITHYA menawarkan hunian yang nyaman. Memiliki arsitektur kontemporer dengan konsep interior modern dan trendi, Grand Darmo Suite by AMITHYA hadir dengan fasilitas lengkap seperti AC, Wi-Fi gratis, kolam renang dan spa. Bujet mulai dari Rp 351,239* di Pegipegi, lho!
lihat Grand Darmo Suite by AMITHYAÂ
8. Crown Prince Hotel Surabaya
Hotel yang nyaman, lengkap, dan terjangkau. Kamu bisa menginap di kamar yang elegan dan mewah, juga lengkap dengan fasilitas seperti peralatan mandi lengkap, TV, AC, Wi-Fi di seluruh ruangan, dan lain-lain. Jangan lupa menikmati fasilitas mewah lainnya, seperti spa, gym, kolam renang outdoor, resto, bar, lounge, kedai kopi, dan lain-lain. Crown Prince Hotel Surabaya yang berbintang empat ini juga berada di lokasi strategis. Karena, Tunjungan Plaza bisa kamu tempuh dengan hanya berjalan kaki selama 10 menit. Kamu bisa menginap di Crown Prince Hotel Surabaya dengan harga mulai dari Rp 381,818* di Pegipegi.
lihat Crown Prince Hotel SurabayaÂ
9. Holiday Inn Express Surabaya Central Plaza
Nyaman adalah kata kunci utama Holiday Inn Express Surabaya Central Plaza. Menjadi hunian bintang tiga di Kota Pahlawan, Holiday Inn Express Surabaya Central Plaza punya komitmen memberikan pelayanan terbaik bagi tiap tamunya. Hadir dengan konsep ruangan yang cozy, kamu bisa menikmati berbagai macam fasilitas utama seperti AC, LCD TV, mesin snack, kamar mandi dengan shower hingga Wi-Fi mulai dengan bujet Rp 481,468* di Pegipegi.
lihat Holiday Inn Express Surabaya Central Plaza
10. Hotel Aria Centra Surabaya
Hotel Aria Centra Surabaya memiliki desain minimalis modern. Setiap kamarnya dilengkapi dengan peralatan mandi, AC, TV, kulkas, minibar, dan lain-lain. Jangan lupa lengkapi liburanmu dengan fasilitas pendukung, seperti gym, kolam renang, resto, bar, kedai kopi, lounge, conference room, dan tempat parkir. Ayo menginap di hotel yang berlokasi di jalan Tais Nasution No. 37, Embong Sawo ini dengan harga mulai dari Rp 404,959* di Pegipegi.
lihat Hotel Aria Centra SurabayaÂ
11. Hotel Gunawangsa MERR
Berlokasi di jalan Kedung Baruk No. 96, Hotel Gunawangsa MERR adalah hunian eksklusif bagi kamu yang tengah dalam perjalanan bisnis maupun liburan bersama keluarga. Desain interior yang mewah dan elegan membawa kesan nyaman hingga ke dalam kamar. Dengan bujet mulai dari Rp 459,000* di Pegipegi, Hotel Gunawangsa MERR menawarkan kamar lengkap dengan AC, LCD TV, kamar mandi dengan bathub, mesin pembuat kopi hingga WI-Fi 24 jam.
12. Rich Palace Hotel by SoASIA Hotels & Resorts
Hunian mewah yang satu ini terletak di jalan HR Muhammad No. 269. Dibalut dengan desian interior elegan, putih menjadi warna yang mendominasi Rich Palace Hotel by SoASIA Hotels & Resorts. Lengkap dengan perabot modern, Rich Palace Hotel by SoASIA Hotels & Resorts adalah hotel yang cocok buat kamu menghabiskan waktu bersama keluarga. Mulai dengan bujet Rp 519,008* di Pegipegi, Rich Palace Hotel by SoASIA Hotels & Resorts menawarkan kamar lengkap dengan AC, LCD TV, brankas, mini bar, kamar mandi dengan bathub dan shower.
lihat Rich Palace Hotel by SoASIA Hotels & Resorts
13. G Suites Hotel by AMITHYA
G Suites Hotel by AMITHYA dikenal memiliki banyak spot-spot cantik untuk berfoto. Hunian bintang tiga ini terletak di jalan Raya Gubung No.54. Berdiri di bangunan dengan desain interior kekinian, G Suites Hotel by AMITHYA menawarkan ragam fasilitas menarik buat kamu nikmati. Kamar dengan AC, LCD TV, kamar mandi nyaman, Wi-Fi 24 jam hingga brankas bisa kamu nikmati mulai dengan bujet Rp 702,479* di Pegipegi.
lihat G Suites Hotel by AMITHYAÂ
14. Core Hotel Bonnet Surabaya
Terletak di jalan Manyar Kertoarjo V No 62, Core Hotel Bonnet Surabaya adalah hunian elegan buat kamu yang memiliki keluarga muda. Kesan mewah terlintas saat melihat desain interior di tiap ruangnya. Core Hotel Bonnet Surabaya siap menciptakan pengalaman baru buat kamu bermalam di Surabaya. Dilengkapi dengan fasilitas utama seperti AC, LCD TV, brankas, minibar, hingga Wi-Fi 24 jam, Core Hotel Bonnet Surabaya bisa kamu pesan dengan bujet mulai dari Rp 743,802* di Pegipegi.
lihat Core Hotel Bonnet Surabaya
Di 13 hotel tersebut, kamu bisa ikutan kontes #PegipegiBarengPevita dengan cara foto bareng welcome board Pevita Pearce yang tersedia di lobi hotel. Jangan lupa upload di Instagram kamu, soalnya kamu berkesempatan memenangkan voucher menginap dari Pegipegi!
Untuk yang berada di luar Surabaya, jangan lupa untuk sekalian pesan tiket pesawat atau tiket kereta api murah ke Surabaya lewat Pegipegi, ya! Selamat liburan!
pesan tiket pesawat murah ke Surabaya pesan tiket kereta api murah ke Surabaya  cari hotel murah lain di Surabaya
*Harga berlaku saat artikel dibuat
Agar transaksi lebih mudah dan murah, yuk, instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store!