Sudah pernah road trip keliling Pulau Jawa? Ini bisa menjadi alternatif traveling anti-mainstream loh, SobiPegi. Apalagi, kalau perginya bersama keluarga, teman, atau pasangan yang sama-sama hobi nge-trip. Pasti tambah berkesan! Kamu akan merasakan pengalaman seru menaklukkan setiap medan perjalanan dengan tantangan berbeda-beda. Meski memang memakan waktu dan energi, semua rasa lelah akan terbayar dengan segudang keindahan alam yang memanjakan mata selama di perjalanan. Juga, jangan lewatkan menjelajahi beberapa spot wisata menarik sepanjang Pulau Jawa saat road trip. Ada di mana saja lokasinya, ya? Berikut list tempat-tempat yang wajib kamu kunjungi.
Pantai Anyer, Banten

Sumber: IG @pantaianyer
Pantai Anyer menjadi destinasi wisata yang banyak dikunjungi travelers. Pasir putih serta ombak yang cukup bersahabat membuat wisatawan bisa melakukan banyak hal. Di antaranya, berenang, diving, snorkeling, naik speed boat, parasailing, membuat patung pasir, jetski, banana boat, atau mengeksplorasi alam di sekitar pantai.
Kalau ingin lebih dekat dengan alam, kamu juga bisa membuat kemah di sekitar pantai. Pasti seru, karena kamu bisa menyambut sunrise dan sunset di sekitar pantai tersebut. Oh iya, di kawasan Pantai Anyer terdapat beberapa pantai cantik lainnya, loh. Seperti, Pantai Sambolo, Pantai Cibeureum, Pantai Jambu, Pantai Carita, dan Pantai Karang Bolong.
Batu Lawang, Cirebon

Sumber: IG @batulawangcirebon_official
Destinasi wisata ini terletak di Kecamatan Gempol, Cirebon. Para wisatawan bisa memanjakan mata dengan menyaksikan keindahan alam berupa tebing bebatuan yang terbentuk secara alami. Menariknya, bebatuan tersebut terlihat seolah-olah seperti gerbang yang sangat megah. Objek wisata yang dibuka untuk umum pada 2016 ini juga termasuk salah satu tempat wisata Instagramable di Cirebon.
Selain menambah koleksi foto ciamik berlatar belakang tebing menjulang tinggi, kamu pun bisa menguji adrenalin dengan aktivitas-aktivitas seru seperti panjat tebing, mengendarai ATV, dan flying fox. Tentunya, lokasi wisata ini didukung dengan fasilitas umum yang memadai.
Waduk Jatigede, Sumedang

Sumber: IG @jatinangorbanget
Berada di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Waduk Jatigede merupakan danau buatan yang dibangun pada tahun 2015. Dengan kapasitas tampung air sebanyak 979,5 juta meter kubik, menjadikannya sebagai waduk terbesar kedua di Indonesia. Banyak wisatawan menyebut Waduk Jatigede sebagai kembaran Danau Toba di Sumatra Utara.
Lantaran dibangun di atas pemukiman warga, waduk ini memiliki wisata ‘kota mati’, terutama saat musim kemarau tiba. Saat air surut, kamu bisa melihat banyak petakan rumah yang ditinggalkan penghuni hingga taman makam yang sudah berusia puluhan hingga ratusan tahun. Jika beruntung, kamu bisa bertemu dengan pelangi indah yang terbentuk di atas panorama menawan khas Waduk Jatigede.
Geopark Ciletuh, Sukabumi

Sumber: IG @geopark_ciletuh_sukabumi
Siap-siap kamu akan takjub setelah melihat indahnya lokasi Geopark Ciletuh di Sukabumi. Kenapa harus ke sini? Secara ilmiah, Geopark Ciletuh memang hanya sekumpulan batuan raksasa tertua di Pulau Jawa. Tapi, kalau kamu lihat isinya, wisata Geopark Ciletuh menawarkan paket lengkap pantai, air terjun sampai bukit cantik untuk berburu sunrise dan sunset. Saking luasnya, kamu butuh waktu 3-4 hari untuk menjelajah isi dari Geopark Ciletuh. Kalau dilihat lagi, view tempat wisata ini mirip taman dinosaurus yang ada di film Jurassic Park.
Daya tarik lain dari wisata Sukabumi ini adalah panorama alam dari ketinggiannya. Secara kontur, Geopark Ciletuh merupakan dataran tinggi dengan lembah berbentuk tapal kuda. Dari ketinggian, kamu bisa melihat hamparan luas sawah hijau hingga pesisir pantai yang mengagumkan. Ada beberapa titik puncak di Geopark Ciletuh, yaitu Girimukti, Cikiara, Cikalapa, Mekarsakti, Panenjoan dan Pamoyanan.
Leuwi Korsi, Garut

Sumber: IG @indoflashlightjabar (@rahmatkurniawan17)
Bagi kamu yang senang menjajal wisata air, wajib untuk datang ke Leuwi Korsi. Tempat wisata di Garut ini tidak hanya memiliki air yang jernih, tapi di sekeliling sungai terdapat tebing batu alami yang tersusun rapi. Aliran air di sini tidak deras sehingga membuat pengunjung bisa menghabiskan waktu untuk berendam dan bersantai.
Akses jalan ke objek wisata Leuwi Korsi memang cukup melelahkan. Untuk sampai di spot wisata, kamu perlu melalui medan yang berbatu, dilanjutkan dengan trekking melewati hutan pinus. Untuk sampai ke Leuwi Korsi, kamu harus menempuh jarak kurang lebih dua jam dari pusat Kota Garut.
Nuansa Riung Gunung, Bandung

Sumber: IG @nuansariunggunung_
Sesuai namanya, salah satu tempat wisata hits di Bandung ini terletak di Kampung Riung Gunung, Desa Pulosari, Pangalengan, Bandung Selatan. Buka selama 24 jam, daya tarik Nuansa Riung Gunung adalah hamparan perkebunan teh yang luas dengan perbukitan di sekelilingnya. Makanya, tempat ini sampai disebut-sebut sebagai Swiss versi Bandung.
Terdapat jembatan kayu panjang yang estetik untuk berjalan melihat-lihat perkebunan teh nan indah dan bisa juga dijadikan tempat untuk foto-foto. Selain ber-swafoto atau membuat video di area jembatan dan sekitarnya, pengunjung bisa berkemah. Mau berleha-leha di pinggir sungai juga bisa, loh.
Curug Ciparay, Tasikmalaya

Sumber: IG @curugciparaytasikmalaya (@alwi.art)
Berada di kaki Gunung Karacak dan Gunung Dinding Air, Curug Ciparay menawarkan panorama alam nan eksotis. Jeram air yang jatuh dari atas seakan menari-nari menyambut kedatangan kamu. Dengan ketinggian 80 meter, kamu disajikan pesona alam yang luar biasa dengan gemuruh air deras sebagai soundtrack-nya. Dikelilingi hutan hijau yang cantik, Curug Ciparay adalah destinasi yang pas bagi kamu berburu foto maupun bersantai di bawah cuaca sejuk khas Tasikmalaya.
Uniknya, Curug Ciparay memiliki dua air terjun yang berbeda dalam satu lokasi. Satu lagi, ada Curug Dua Ciparay atau Curug Kembar Ciparay. Kalau sudah ke sini, rilekskan tubuh dengan berendam di kolam air panas yang konon airnya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit, seperti rematik hingga alergi kulit.
Bukit Hud, Kebumen

Sumber: IG @wisataalambukithud
Bukit Hud atau juga dikenal sebagai Wisata Alam Bukit Hud, merupakan sebuah bukit di Kebumen bagian selatan yang memiliki ketinggian 150 mdpl. Tempat wisata alam di Kebumen ini tidak hanya menawarkan pemandangan perbukitan hijau yang memikat. Dari atas bukit ini, kamu juga bisa menikmati keindahan Samudra Hindia dibalut gulungan ombak, air laut yang jernih, dan garis laut yang berwarna biru.
Selain itu, melihat langsung indahnya matahari terbit dan tenggelam dari atas Bukit Hud. Kamu bisa leluasa memandangi berbagai fenomena alam di langit yang luas tanpa penghalang, terutama pada waktu sore menjelang malam dan pagi sebelum matahari terbit.
Agrowisata Bhumi Merapi, Yogyakarta

Sumber: IG @agrowisatabhumimerapi
Sebelum melanjutkan road trip keliling Jawa, sempatkan singgah ke Agrowisata Bhumi Merapi. Salah satu destinasi kekinian Yogyakarta yang sering disebut Santorini-nya Jogja. Di sini, suasananya begitu tenang dan udaranya segar. Kamu bisa bersantai sejenak merilekskan tubuh sambil melihat-lihat pesona alam di sekitarnya.
Sembari mengisi energi, tak ada salahnya mempelajari hal baru di sini, termasuk tentang peternakan dan pertanian. Mulai dari cara memberi susu anak kambing menggunakan dot, memerah susu kambing etawa, hingga mengolah kotoran menjadi pupuk. Tak ketinggalan, hal yang menjadi magnet utama Agrowisata Bhumi Merapi adalah wahana Langlang Buana. Selain miniatur Santorini Yunani, di dalamnya terdapat juga miniatur Alpen Lodge dan Haji Lane Singapura.
Pantai Banyu Tibo, Pacitan

Sumber: IG @banyutibo
Pantai Banyu Tibo menawarkan panorama pesisir yang unik banget. Di sini kamu tidak hanya bakal menemukan pantai, tetapi juga air terjun pada satu lokasi yang sama. Air terjun ini pula yang menjadi dasar penamaan pantai yang memiliki arti “air yang terjatuh”. Kalau air laut sedang surut, di bawah air terjun berserakan pasir putih dengan tekstur begitu halus dan terlihat empuk seperti bantal.
Di sekeliling air terjun, berdiri dengan kokoh pepohonan khas pantai serta tebing-tebing yang menjulang tinggi. Ini yang menjadikan Pantai Banyu Tibo menarik untuk dikulik. Meski letaknya tersembunyi, pantai ini cukup bersih dan cocok untuk mengistirahatkan tubuh sebelum lanjut road trip lagi.
Lembah Indah Gunung Kawi, Malang

Sumber: IG @lembahindah
Lembah Indah Malang berada di dataran tinggi, sehingga udaranya dijamin sejuk. Mata kamu akan dimanjakan dengan berbagai pemandangan alam yang asri, bahkan sebelum tiba di lokasi. Di sini banyak yang bisa dilihat, seperti sungai, sawah, ladang, hutan, padang rumput, dan gunung.
Kawasan Lembah Indah Malang ini memungkinkan kamu untuk berkemah. Bukan kemah biasa, tetapi glamping (glamorous camping). Konsep camping mewah di alam terbuka dengan fasilitas bak hotel bintang empat atau lima. Jangan lupa, sempatkan juga bermain wahana outbound di sini, ya.
Pantai Pulau Merah, Banyuwangi

Sumber: IG @pulaumerah_official
Menjadi kota penghubung Pulau Jawa dengan Bali, Banyuwangi hadir dengan beragam pantai tropis nan eksotis yang siap memanjakan kamu, salah satunya Pantai Pulau Merah. Hal yang membuat orang tertarik adalah bukit hijau mungil yang berada di bibir pantai. Menariknya, bukit ini punya tanah berwarna merah. Itulah alasan warga sekitar menamai lokasi pantai ini dengan nama Pantai Pulau Merah.
Dibanding pantai lain di sekitar Banyuwangi, Pantai Pulau Merah punya hamparan pasir putih lembut tapi tipis. Jadi, kamu bisa bersantai sambil menikmati sunset di sore hari. Selain itu, lantaran berdekatan dengan Bali, Pantai Pulau Merah hadir sebagai destinasi umat Hindu untuk beribadah. Terdapat pura di mana masyarakat sering melaksanakan upacara Mekiyis.
Tentu, ada banyak lagi spot wisata seru yang bisa dikunjungi saat road trip di sepanjang Pulau Jawa. Namun, jangan sampai kamu melewatkan tempat-tempat di atas, ya. Untuk memudahkan rencana perjalanan darat keliling Jawa bersama keluarga, teman, maupun pasangan, kamu bisa pesan tiket bus & travel, serta hotel dekat lokasi wisata hanya di Pegipegi. Dapatkan juga harga spesial dengan berbagai promo dari Pegipegi!
PESAN TIKET BUS & TRAVEL PESAN HOTEL MURAH
Jangan lupa install aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store untuk memudahkan transaksi kamu, ya!