Rekomendasi

10 Hotel dengan Kolam Renang di Kuta, Bali, di Bawah Rp 500 Ribu

Kalau liburan ke Bali, biasanya travelers bakal main ke Kuta! Karena, kawasan Kuta hanya berjarak 10 menit berkendara dari Bandara Internasional Ngurah Rai. Selain itu, Kuta juga dikenal sebagai obyek wisata andalan di Bali sejak awal 1970-an. Tak heran jika di sana dipenuhi oleh turis lokal dan mancanegara. Selagi jalan-jalan di sana, kamu bisa sambil menunggu sunset. Untuk menginap di kawasan Kuta, nggak perlu khawatir soal bujet. Soalnya, pegipegi punya 10 hotel dengan kolam renang yang bisa kamu inapi. Meskipun ada kolam renang dan fasilitas lengkap lainnya, tapi harganya terjangkau, yaitu di bawah Rp 500 ribu!

1. Bali Summer Hotel

bali-summer-hotel

Klik gambar untuk lihat detail harga dan hotel.

Bali Summer Hotel hanya 5 menit berjalan kaki ke Pantai Kuta dan Kuta Square, juga 10 menit jalan kaki ke Legian Night Club. Hotel bintang tiga ini mengombinasikan desain tradisional Bali dan gaya modern. Setiap kamar di sana dilengkapi dengan peralatan mandi, TV, AC, dan kulkas. Sedangkan, fasilitas pendukung yang disediakan antara lain kolam renang, resto, bar, dan rental sepeda. Dengan harga hanya Rp 306.446* per malam, kamu sudah bisa menginap di hotel yang berlokasi di jalan Kuta Beach Street No. 38 ini, jika kamu pesan di pegipegi.

 

bali-testi

lihat Bali Summer Hotel

2. The Rhadana Kuta

the-rhadana-kuta

Klik gambar untuk lihat detail harga dan hotel.

Hotel yang berada di jalan Raya Kuta 88 ini hanya 15 menit berjalan kaki dari Pantai Kuta. The Rhadana Kuta memiliki 70 kamar dengan sentuhan kayu dan difasilitasi peralatan mandi modern, AC, TV, minibar, dan safety box. Kamu juga bisa melengkapi liburanmu dengan fasilitas penunjang, seperti gym, kolam renang, kedai kopi, resto, lounge, dan conference room. Kamu bisa menginap di The Rhadana Kuta dengan harga terjangkau, yaitu Rp 307.338* per malam, jika pesan melalui pegipegi.

 

rhadana-testi

lihat The Rhadana Kuta

3. Grand Kuta Hotel and Residence

grand-kuta-hotel-and-residence

Klik gambar untuk lihat detail harga dan hotel.

Grand Kuta Hotel and Residence memiliki 100 kamar dengan desain modern dan nyaman. Setiap kamar dilengkapi dengan peralatan mandi, AC, TV, jaringan internet gratis, minibar, safety box, dan kulkas. Jangan lupa bersantai di kolam renang dan kedai kopi dan memanjakan diri dengan layanan spa. Juga masih ada layanan pijat, bar, BBQ, resto, dan conference room. Hotel yang berada di jalan Dewi Sri No. 8 ini berjarak 20 menit berkendara dari Pantai Kuta.

Kamu bisa menginap di Grand Kuta Hotel and Residence dengan harga mulai dari Rp 321.900* per malam dengan pesan lewat pegipegi.

 

grand-testi

lihat Grand Kuta Hotel and Residence

4. HARRIS Hotel Tuban Bali

harris-hotel-tuban-bali

Klik gambar untuk lihat detail harga dan hotel.

HARRIS Hotel Tuban Bali hanya berjarak 10 menit berkendara menuju Krisna (Pusat Oleh-oleh) dan Joger, juga 7 menit berkendara menuju Pantai Jerman. Hotel yang berlokasi di jalan Dewi Sartika No. 1, Tuban Bali ini memiliki 146 kamar yang dilengkapi dengan AC, TV, peralatan mandi, safety box, dan minibar. Sedangkan, fasilitas pendukung yang bisa memanjakanmu antara lain spa, kolam renang, resto, bar, massage, dan sewa sepeda.

Yuk, menginap di HARRIS Hotel Tuban Bali dengan harga mulai dari Rp 333.677* per malam dengan pesan lewat pegipegi!

harris-testi

lihat HARRIS Hotel Tuban Bali

5. Primebiz Kuta

primebiz-kuta

Klik gambar untuk lihat detail harga dan hotel.

Hotel yang berada di jalan Raya Kuta 66, Banjar Anyar ini hanya berjarak 5 menit berkendara dari Joger, Krisna, dan Nasi Pedas Bu Andhika. Setiap kamarnya didesain dengan modern dan dilengkapi dengan fasilitas kamar yang juga modern, seperti peralatan mandi, AC , TV, kulkas, dan safety box. Juga dilengkapi dengan fasilitas pendukung, seperti spa, gym, kolam renang, resto, kedai kopi, conference room, dan layanan pijat.

Kamu bisa mendapatkan harga mulai dari Rp 345.490* untuk menginap di Primebiz Kuta, jika pesan di pegipegi.

primebiz

lihat Primebiz Kuta

6. Natya Hotel Kuta

natya-hotel-kuta

Klik gambar untuk lihat detail harga dan hotel.

Natya Hotel Kuta memiliki 116 kamar dengan fasilitas lengkap, seperti TV, AC, peralatan mandi, Wi-Fi gratis, dan lain-lain. Sedangkan, fasilitas pendukung yang bisa kamu nikmati antara lain kolam renang, BBQ, resto, kedai kopi, massage, dan sewa sepeda. Hotel yang berada di jalan By Pass Ngurah Rai Kuta hanya berjarak 5 menit berkendara dari Bali Galeria Mall, Discovery Shopping Mall, dan Denpasar Junction.

Dengan harga mulai dari Rp 371.900* per malam, kamu bisa menginap di Natya Hotel Kuta, jika booking di pegipegi.

 

natya-testi

lihat Natya Hotel Kuta

7. Kuta Central Park Hotel

kuta-central-park-hotel

Klik gambar untuk lihat detail harga dan hotel.

Kuta Central Park Hotel berjarak 2 menit jalan kaki dari Bali Bakery, 1 menit jalan kaki dari Giant & Ace Hardward, dan 5 menit berkendara menuju Mall Beach Walk. Nikmati istirahatmu di kamar Kuta Central Park Hotel yang dilengkapi dengan AC, TV, minibar, peralatan mandi, kulkas, dan safety box. Jangan lupa memanjakan diri dengan fasilitas pendukung di sana seperti spa, sauna, jacuzzi, gym, kolam renang, resto, BBQ, lounge, dan bar.

Kamu bisa menginap di hotel yang berlokasi di jalan Patih Jelantik ini dengan harga mulai dari Rp 405.317* per malam dengan pesan di pegipegi.

kuta-central-testi

lihat Kuta Central Park Hotel

8. d’Lima Hotel & Villa

dlima-hotel-villa

Klik gambar untuk lihat detail harga dan hotel.

d’Lima Hotel & Villa adalah akomodasi yang nyaman, bersih, dan mewah. Setiap kamar di sana dilengkapi dengan peralatan mandi, TV, AC, kolam renang, resto, dan safety box. Sedangkan, fasilitas pendukung yang bisa kamu nikmati antara lain kolam renang, resto, kedai kopi, lounge, dan massage. Kamu bisa mendapatkan harga terjangkau, yaitu mulai dari Rp 413.223* per malam untuk menginap di hotel yang berada di jalan Pura Mertasari II/9 ini, jika pesan di pegipegi.

lihat d’Lima Hotel & Villa

9. Holiday Inn Express Bali Kuta Square

holiday-inn-express-bali-kuta-square

Klik gambar untuk lihat detail harga dan hotel.

Holiday Inn Express Bali Kuta Square adalah hotel bintang empat yang menawarkan pelayanan istimewa, fasilitas modern, dan harga yang terjangkau. Rasakan istirahat yang nyaman di kamar yang berdesain modern dan dilengkapi dengan peralatan mandi, AC, TV, kulkas, dan safety box. Juga manjakan diri kamu dengan fasilitas penunjang, seperti gym, kolam renang, BBQ, bar, resto, dan massage. 

Kamu bisa menginap di hotel yang berada di jalan Ciung Wanara No. 17 ini dengan harga mulai dari Rp 475.207* per malam, jika pesan di pegipegi.

holiday-testi

lihat Holiday Inn Express Bali Kuta Square

10. H Sovereign Bali

h-sovereign-bali

Klik gambar untuk lihat detail harga dan hotel.

H Sovereign Bali menawarkan 198 kamar yang berdesain mewah dan dilengkapi dengan AC, TV, minibar, safety box, dan peralatan mandi modern. Untuk melengkapi kebutuhanmu, kamu bisa menikmati fasilitas pendukung di sana, seperti spa, sauna, jacuzzi, kolam renang di rooftop, BBQ, resto, lounge, bar, kedai kopi, dan massage. Ayo menginap di hotel yang berada di jalan Raya Tuban No. 2 ini dengan harga mulai dari Rp 479.338* per malam, pesannya di pegipegi.

 

 

sovereign-testi

lihat H Sovereign Bali

86633390c87633299b6b6705793bb48020f34ed78483f4b017pimgpsh_fullsize_distr

Jika sudah tahu ingin menginap di mana, jangan lupa pikirkan soal transportasinya, ya! Yuk, pesan tiket pesawat murah ke Bali di pegipegi!

pesan tiket pesawat murah ke bali cari hotel murah lain di bali

*Harga berlaku saat artikel dibuat

Agar transaksi kamu lebih murah dan mudah, jangan lupa instal aplikasi pegipegi lewat Google Play dan App Store, ya!

google-play

apps-store

 

Comments

To Top
%d bloggers like this: