Pengin menginap di Semarang dengan bujet minim? Pegipegi punya rekomendasi 10 hostel di Semarang yang harganya di bawah Rp 150 ribu, nih. Ada hotel apa aja, ya? Simak bareng Pegipegi, yuk!
1. Sleep & Sleep Semarang
Sleep & Sleep Semarang berlokasi di jalan Imam Bonjol No. 15-17. Sleep & Sleep Semarang menyediakan fasilitas memadai seperti tempat tidur nyaman, ruang tamu, resto, AC, TV, koneksi Wi-Fi, kedai kopi, conference room, business center, dan tempat parkir.
Dengan harga mulai dari Rp 31.217* per malam, kamu bisa menginap di Sleep & Sleep Semarang, jika pesan di Pegipegi.
2. Mess Inn Semarang
Mess Inn Semarang adalah penginapan yang memberikan kenyamanan dan harganya terjangkau. Lingkungannya juga bersih dan lokasinya strategis. Setiap kamar di sana dilengkapi dengan peralatan mandi, TV, AC, dan lain-lain. Sedangkan, fasilitas pendukung yang disediakan antara lain spa, massage, sewa sepeda, dan tempat parkir.
Dengan harga mulai dari Rp 47.207* per malam, kamu bisa menginap di akomodasi yang berlokasi di jalan Imam Bonjol 2 No. 10 ini, jika pesan di Pegipegi.
3. The Capsule Gajahmada
The Capsule Gajahmada berlokasi di jalan Gajahmada 68 B, Bangunharjo. The Capsule Gajahmada memiliki fasilitas lengkap, seperti peralatan mandi, AC, TV, kedai kopi, sewa sepeda, lounge, conference room, dan lain-lain. Dengan harga mulai dari Rp 55.315* per malam, kamu bisa menginap di The Capsule Gajahmada, pesannya di Pegipegi.
4. Homestay Satya
Homestay Satya berlokasi di jalan Sido Asih I No. 50, Tlogosari. Homestay Satya memiliki fasilitas lengkap, seperti peralatan mandi, TV, tempat parkir, ruang tamu, dan lain-lain. Dengan harga mulai dari Rp 59.964* per malam, kamu bisa menginap di Homestay Satya, jika pesan di Pegipegi.
5. The Backpacker Semarang
The Backpacker Semarang berada di jalan Anggrek X No. 2 A, Simpang Lima. The Backpacker Semarang memiliki fasilitas lengkap berupa AC, peralatan mandi, massage, sewa sepeda, dan lain-lain. Kamu bisa menginap di The Backpacker Semarang dengan harga mulai dari Rp 60.124* per malam, pesannya di Pegipegi.
6. Imam Bonjol Hostel
Imam Bonjol Hostel merupakan penginapan yang nyaman untuk backpacker. Selain dekat dengan Stasiun Semarang Poncol, akomodasi yang berada di jalan Imam Bonjol 177 B ini juga berdekatan dengan Lawang Sewu yang bisa ditempuh dengan 7 menit berjalan kaki. Nikmati istirahatmu dengan fasilitas dasar di sana, seperti kamar tidur yang nyaman, peralatan mandi, dan AC.
Di Imam Bonjol Hostel juga disediakan gym, lounge, layanan kamar, dan sewa sepeda. Dengan harga cuma Rp 88.182* per malam, kamu bisa menginap di Imam Bonjol Hostel, jika pesan lewat Pegipegi.
7. Griya Pantes
Griya Pantes berlokasi di jalan Pekojan Pertokoan THD Blok B 18 – 19. Fasilitas yang disediakan oleh Griya Pantes adalah koneksi Wi-Fi, TV, AC, layanan kamar, dan lain-lain. Dengan harga mulai dari Rp 112.231* per malam, kamu bisa menginap di Griya Pantes dengan harga mulai dari Rp 112.231* per malam, pesannya di Pegipegi.
8. Grand Panorama Hotel
Grand Panorama Hotel merupakan hotel yang menawarkan pemandangan pegunungan. Kamu bisa melengkapi kebutuhan sekaligus istirahat kamu dengan fasilitas memadai di Grand Panorama Hotel, seperti TV, AC, koneksi Wi-Fi, tempat tidur nyaman, peralatan mandi, dan lain-lain. Yuk, menginap di Grand Panorama Hotel dengan harga mulai dari Rp 124.096* per malam, pesannya di Pegipegi.
9. RedDoorz @ Prambanan Timur Raya
RedDoorz @ Prambanan Timur Raya berlokasi di jalan Cd. Prambanan Timur 1 No. 1, Raya Kalipancur Ngaliyan. Akomodasi ini menyediakan pelayanan ramah, fasilitas memadai, dan harga terjangkau. Fasilitas yang disediakan adalah peralatan mandi, AC, TV, ruang tamu, dan lain-lain.
Cuma dengan harga Rp 135.536* per malam, kamu bisa menginap di RedDoorz @ Prambanan Timur Raya, pesannya di Pegipegi.
10. Tjiang Residence
Tjiang Residence beralamat di jalan Gang Pinggir No. 24. Hotel ini menawarkan suasana Tionghoa yang kental dengan desain interiornya dan para staff yang memakai pakaian khas Tionkok. Tjiang Residence menyediakan fasilitas yang modern dan nyaman, serta pelayanan yang baik dan ramah dari setiap petugas hotel. Selain itu, dari hotel ini kamu bisa dengan mudah menjangkau berbagai pusat perbelanjaan yang ada di kota Semarang, seperti SCJ Plaza, Paragon City Mall, dan DP Mall.
Hotel ini menyediakan sebanyak 24 kamar yang nyaman dan semuanya sudah dilengkapi dengan AC, TV, koneksi internet gratis, sandal, kamar mandi dan perlengkapan mandi. Kamu bisa pesan kamar di Tjiang Hotel dengan harga mulai dari Rp 127.463* per malam kalau kamu pesannya lewat Pegipegi.
Untuk yang berada di luar Semarang, jangan lupa untuk sekalian pesan tiket pesawat atau tiket kereta api murah ke Semarang lewat Pegipegi, ya! Selamat liburan!
pesan tiket pesawat murah ke semarang pesan tiket kereta api murah ke semarang cari hotel murah lain di semarang
*Harga berlaku saat artikel dibuat
Agar transaksi lebih mudah dan murah, yuk, instal aplikasi Pegipegi lewat Google Play atau App Store!