Hotel di Landasan Ulin
Akses ke Kabupaten Banjar
Agar rencana wisata Anda ke Kabupaten Banjar berjalan dengan lancar, berikut informasi mengenai akses ke Kabupaten Banjar yang perlu Anda ketahui.
Pesawat
Pesawat menjadi moda transportasi terbaik yang bisa Anda pilih jika ingin berkunjung ke Kabupaten Banjar. Tidak heran, karena jalur udara cenderung tidak memakan banyak waktu jika dibandingkan dengan moda transportasi darat dan laut.
Bandara
Sayangnya, Kabupaten Banjar belum memiliki bandara. Jadi, penerbangan Anda akan berakhir di Bandar Udara Internasional Syamsudin Noor di Banjarmasin. Sebelumnya, Bandara Syamsudin Noor bernama Lapangan Terbang Ulin. Baru pada tahun 1975 resmi beroperasi sebagai bandar udara sipil dan berganti nama menjadi Syamsudin Noor.
Fasilitas di Bandar Udara Internasional Syamsudin Noor terbilang lengkap. Tersedia akses internet gratis yang bisa digunakan kapan saja. Restoran dan kafe serta gerai belanja juga bisa Anda temukan di sini.
Pesawat yang beroperasi
Bandar Udara Internasional Syamsudin Noor memiliki dua terminal utama dan melayani baik penerbangan domestik maupun internasional. Terminal Domestik bisa Anda temukan di lantai 1, sementara Terminal Internasional berada di lantai lain yang terbagi menjadi dua level, yaitu level 1 dan 2.
Adapun maskapai lokal yang beroperasi di Bandar Udara Internasional Syamsudin Noor mulai dari Citilink, Garuda Indonesia, Lion Air, Sriwijaya Air, Wings Air, Trigana Air, Kalstar Aviation, Susi Air, dan Airfast Indonesia. Sementara maskapai untuk penerbangan internasional seperti Malaysia Airlines, Cathay Pacific, Royal Brunei Airlines, China Airlines, Saudi, Silk Air, dan China Southern Airlines.
Kapal
Sementara itu, untuk menuju ke Kabupaten Banjar melalui jalur laut, Anda bisa memilih untuk berhenti di Pelabuhan Tri Sakti yang turut berada di wilayah Banjarmasin. Selanjutnya, perjalanan bisa Anda lanjutkan dengan menggunakan kendaraan umum, seperti bus.
Area Populer di Kabupaten Banjar
Sesampainya di Kabupaten Banjar, jangan sampai Anda melewatkan kawasan-kawasan menarik dan unik berikut ini untuk bisa mendapatkan keindahan Kabupaten Banjar yang sesungguhnya.
Sungai Tabuk
Selain Martapura, wilayah lain yang tak boleh Anda lewatkan ketika berkunjung ke Kabupaten Banjar adalah Sungai Tabuk. Bisa dikatakan, wilayah kecamatan ini juga menjadi ikon Provinsi Kalimantan Selatan seperti halnya Martapura. Aktivitas yang harus Anda lakukan di sini adalah berbelanja di Pasar Terapung Lok Baintan, pasar yang masih menjunjung tinggi transaksi dengan cara yang begitu tradisional. Jika ingin mengunjungi sungai ini, disarankan agar datang selepas subuh agar Anda bisa merasakan segarnya udara pagi sebelum berbelanja aneka buah dan sayuran sambil menyantap beragam menu sarapan khas Kalimantan Selatan.
Martapura
Martapura berperan sebagai ibu kota Kabupaten Banjar. Letaknya di sisi Sungai Martapura, dan sejauh sekitar 3 jam berkendara dari Banjarmasin. Ada dua julukan yang disematkan di Martapura, yaitu Kota Santri dan Kota Intan. Tidak heran, karena ada banyak sekali pesantren yang berdiri di Martapura, yang paling terkenal adalah Pesantren Darussalam.
Sementara itu, julukan Kota Intan melekat pada Martapura karena memang di sinilah tempat jual beli intan dan logam mulia lainnya sekaligus tempat penggosokan intan utama di Banjarmasin. Tak tanggung-tanggung, kualitas perhiasan yang dimiliki Martapura adalah salah satu yang paling baik di dunia.
Transportasi di Kabupaten Banjar
Berencana berkeliling Kabupaten Banjar? Tidak perlu bingung, berikut moda transportasi yang bisa Anda pertimbangkan.
Bus
Transportasi lain yang melayani perjalanan di dalam wilayah Kabupaten Banjar adalah BRT atau Bus Rapid Transit. Bus ini melayani rute yang termasuk ke dalam wilayah metropolitan Banjar Bakula yang terdiri dari Kota Banjarmasin, Kota Banjarbaru, Kabupaten Banjar, Kabupaten Barito Kuala, dan Kabupaten Tanah Laut. Bus milik pemerintah ini pastinya lebih nyaman, karena dilengkapi dengan pendingin ruangan dan kursi yang nyaman. Tarifnya pun flat untuk semua trayek.
Angkot
Angkutan umum atau angkot di Kabupaten Banjar memiliki warna hijau tua dengan sedikit corak putih di bagian tengah badan mobil. Moda transportasi ini memiliki beragam trayek dengan harga yang fluktuatif. Semakin jauh jarak Anda dari tempat asal, maka biaya yang harus dibayarkan pun akan semakin mahal.
Lainnya
Transportasi Online
Moda transportasi berbasis aplikasi online memang sedang cukup digandrungi. Bukan tanpa alasan, masyarakat mengaku merasa lebih mudah untuk bepergian ke mana saja. Tak perlu ke luar rumah atau berjalan jauh untuk menemukannya, karena pengemudi akan menjemput di mana saja lokasi yang ditentukan dan mengantar ke tujuan. Harga tarif perjalanannya pun sudah tertera di aplikasi, dan bisa berubah dengan adanya promo menarik.
Tempat Wisata di Kabupaten Banjar
Sekarang, saatnya untuk berkeliling Kabupaten Banjar. Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata menarik yang bisa Anda tuju.
Alam
Danau Biru
Siapa bilang tempat yang dahulu merupakan bekas galian tambang batu bara tidak bisa menjadi tempat wisata menarik? Danau Biru atau Danau Parta adalah jawabannya. Danau yang berada di Desa Paring Tali, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Banjar ini memang dahulu merupakan tempat menggali batu bara.
Air hujan mengisi cerukan bekas galian, menghasilkan warna biru muda yang begitu cantik, sangat kontras dengan tebing-tebing berwarna cokelat yang mengelilinginya. Belum lagi dengan warna hijau pepohonan dari perbukitan yang tak jauh dari Danau Biru.
Ada banyak tempat berfoto terbaik yang bisa Anda abadikan dalam lensa kamera atau ponsel. Meski mayoritas adalah tebing dengan air danau, tetapi masing-masing tempat memiliki keunikan dan daya tariknya sendiri, dan ini tidak boleh Anda lewatkan.
Harga tiket | : Gratis* |
Jam operasional | : 24 jam |
Air Terjun Lembah Kahung
Air Terjun Lembah Kahung menjadi destinasi wisata di Kabupaten Banjar yang terbilang masih sepi pengunjung. Memang, akses yang harus Anda tempuh untuk menuju ke Air Terjun Lembah Kahung ini terbilang sulit. Selepas berkendara sekitar 40 menit dari Martapura menuju Waduk Riam Kanan, Anda harus melanjutkan perjalanan selama 2 jam dengan menggunakan perahu klotok milik warga setempat.
Belum selesai, karena Anda masih harus berjalan kaki untuk bisa menyambangi dan melihat langsung indahnya Air Terjun Lembah Kahung. Perjalanan akan semakin dekat setelah Anda meniti jurang-jurang dan sungai dengan aliran kecil. Semua lelah itu akan terbayar sesampainya Anda di tujuan utama. Sangat tersembunyi dan menantang, tetapi juga sangat indah dipandang, inilah pesona Air Terjun Lembah Kahung.
Harga tiket | : Gratis* |
Jam operasional | : 24 jam |
Pulau Pinus
Pulau Pinus menjadi tempat wisata di Kabupaten Banjar yang berada di Waduk Riam Kanan. Ya, tepat di bagian tengah Waduk Riam Kanan terdapat dua buah pulau yang ditumbuhi pepohonan pinus yang lebat. Kedua pulau ini tidak menyatu, dan sebuah jembatan dari kayu dibangun untuk menghubungkan keduanya.
Untuk bisa menyambangi kedua pulau yang berada di Waduk Riam Kanan ini, Anda harus berlayar dengan menggunakan perahu klotok. Jenis perahu tradisional Kabupaten Banjar ini bisa anda temui dengan mudah, karena memang menjadi sarana transportasi tunggal untuk menuju ke Pulau Pinus. Di dermaga pun berjajar perahu klotok yang sedang berlabuh selepas mengantar wisatawan.
Bukan hanya sebagai sarana penyeberangan wisatawan dan penghubung kedua pulau di Waduk Riam Kanan, adanya jembatan kayu ini juga menjadi tempat terbaik untuk Anda yang hobi memancing atau berfoto. Meski letaknya di tengah Waduk Riam Kanan, Pulau Pinus ini juga telah dilengkapi dengan fasilitas penunjang, seperti tempat ibadah dan toilet.
Harga tiket | : Gratis* |
Jam operasional | : 24 jam |
Budaya/Sejarah
Rumah Banjar Teluk Selong
Tak lengkap rasanya berkunjung ke Kabupaten Banjar tanpa mengunjungi rumah adatnya. Teluk Selong, rumah adat Kabupaten Banjar ini berada di Desa Teluk Selong. Rumah Adat Teluk Selong didirikan pada tahun 1811 oleh pasangan H. M. Arif dan Hj. Fatimah. Tidak hanya satu, tetapi ada dua rumah adat yang bisa Anda lihat langsung, yaitu Rumah Adat Banjar Bubungan Tinggi dan Gajah Baliku.
Di bagian dalam, Anda bisa menyaksikan lebih banyak lagi tentang Kabupaten Banjar, termasuk ukiran-ukiran pada interiornya. Bahan utamanya berupa kayu ulin dengan kualitas terbaik. Masing-masing rumah terbagi menjadi beberapa bagian. Bagian paling depan dengan bentuk lurus memanjang adalah Bangunan Induk, dan bangunan lain yang menyatu pada sisi kanan dan kiri Induk dinamakan Anjung.
Harga tiket | : Rp10.000* |
Jam operasional | : Setiap hari, pukul 08.00-17.00 WITA |
Lainnya
Waduk Riam Kanan
Destinasi satu ini hadir dengan membawa cerita yang cukup menyedihkan. Kabarnya, demi bisa membangun Waduk Riam Kanan, sembilan desa yang berada di dalamnya harus ditenggelamkan. Entah apakah cerita itu benar atau tidak, Anda bisa bertanya langsung pada penduduk setempat untuk membuktikannya.
Terlepas dari kelamnya cerita asal mulanya, waduk yang berlokasi di Tiwingan Lama, Kecamatan Aranio, Kabupaten Banjar memang memiliki pemandangan alam yang memesona. Suasananya begitu tenang dan asri karena dikelilingi perbukitan hijau. Udaranya pun begitu segar khas udara pegunungan. Anda bisa berenang dan snorkeling di Waduk Riam Kanan, tetapi harus membawa perlengkapan sendiri karena tidak adanya sarana tersebut di waduk ini.
Harga tiket | : Gratis* |
Jam operasional | : Setiap hari, pukul 08.00-18.00 WITA |
Taman Hutan Rakyat Sultan Adam
Alam akan semakin indah jika Anda menyaksikannya langsung dari tempat yang lebih tinggi, sehingga semua lanskap wilayah Kabupaten Banjar bisa terlihat tanpa terhalangi. Coba kunjungi Taman Hutan Rakyat Sultan Adam. Berada di Mandi Angin Barat, Kecamatan Karang Intan, Kabupaten Banjar, Taman Hutan Rakyat Sultan Adam lebih dikenal dengan sebutan Tahura Mandiangin oleh penduduk setempat.
Dari Taman Hutan Rakyat Sultan Adam ini, Anda bisa melihat perbukitan luas nan hijau, dengan udara yang segar dan suasana yang masih sangat alami. Pun, Waduk Riam Kanan terlihat dari tempat tertinggi di kawasan hutan ini. Di bagian puncak bukit, Anda akan disuguhkan dengan beragam tempat menarik, seperti kolam hingga puing-puing bangunan peninggalan zaman kolonial.
Harga tiket | : Rp10.000* |
Jam operasional | : 24 jam |
*Harga dapat berubah sewaktu-waktu
Kuliner Kabupaten Banjar
Selepas menjelajahi destinasi wisata menari di Kabupaten Banjar, perut pasti merasa lapar dan tenggorokan pun terasa kering. Sekarang, saatnya Anda berburu kuliner di Kabupaten Banjar. Apa saja yang direkomendasikan untuk Anda coba? Berikut beberapa di antaranya.
Soto Banjar
Pastikan liburan Anda di Kabupaten Banjar sempurna dengan mencicipi enaknya soto banjar. Tidak, soto banjar tidak sama dengan hidangan soto yang biasa Anda jumpai di wilayah lain di Indonesia dengan kuah yang mayoritas berwarna kekuningan. Kuah dari Soto Banjar berwarna bening karena tidak diolah menggunakan santan.
Sebagai isiannya, ada perkedel, suwiran ayam, irisan telur, wortel, dan soun. Jika soto biasanya disantap dengan sepiring nasi panas, soto banjar akan lebih sedap ditemani sepiring lontong dan segelas teh manis hangat. Kuliner soto banjar di warung milik H. Anang Ayam Bapukah adalah tempat terbaik yang bisa Anda tuju. Warung ini berlokasi di Jalan Perkapuran.
Lontong Orari
Kuliner khas Kabupaten Banjar selanjutnya adalah lontong orari, yang terbuat dari potongan lontong dengan bentuk segitiga dan disiram dengan kuah sayur nangka. Rasanya sangat nikmat dengan tambahan ayam, haruan bumbu merah, atau telur. Tertarik mencobanya? Anda bisa mengunjungi Rumah Makan Lontong Orari di Jalan Sungai Mesa, Seberang Mesjid, Bubur Ayam Nagasari di Jalan Djok Mentaya, dan Bubur Ayam Bumi Mas di Jalan Bumi Mas.
Mi Bancir
Mi bancir termasuk olahan yang unik, karena merupakan jenis hidangan mi goreng tetapi masih memiliki kuah meski sedikit. Olahan mi bancir biasa dihidangkan dalam mangkuk besi dengan topping telur bebek dan suwiran ayam. Hidangan mi bancir milik Agus Sasirangan di Jalan Hasan Basri dan Marasa Maka Tahu yang berada di Jalan Pekauman adalah lokasi yang bisa Anda tuju.
Bingka
Bingka menjadi oleh-oleh khas Kabupaten Banjar yang harus Anda cicipi. Memiliki nama lain Wadai, olahan Bingka terbuat dari bermacam-macam bahan. Ada yang dibuat dari tape atau kentang, dan ada pula yang terbuat dari campuran gula, telur, dan tepung, biasanya dinamakan Bingka Barandam. Rasanya manis dan legit dengan tekstur yang empuk di mulut. Bingka bisa Anda dapatkan dengan mudah di sentra oleh-oleh di Kabupaten Banjar.
Ikan Saluang
Selain Bingka, oleh-oleh lain yang bisa Anda bawa pulang untuk keluarga dan sanak saudara atau kolega adalah Ikan Saluang. Ikan Saluang memiliki ukuran kecil, diolah dengan digoreng setelah dicampurkan dengan tepung dan aneka bumbu lainnya. Rasanya begitu gurih dan renyah, sehingga bisa dijadikan camilan maupun lauk. Sama halnya dengan Bingka, kuliner Ikan Saluang bisa Anda dapatkan dengan mudah di pusat oleh-oleh.
Ikan Patin Bakar
Patin menjadi jenis ikan yang paling disukai masyarakat Banjar. Biasanya, ikan patin ini diolah dengan cara dibakar dengan campuran bumbu kecap. Daging ikan patin cenderung kenyal, sehingga tidak mudah remuk ketika diolah. Tidak hanya dibakar, ikan patin juga bisa diolah dengan bumbu lainnya, seperti misalnya dijadikan pepes dengan bumbu khas Kalimantan Selatan. Kuliner ikan patin bisa Anda cicipi di rumah makan atau restoran setempat.
Hotel di Kabupaten Banjar
Beragamnya destinasi wisata dan kelezatan kuliner yang dimiliki memang membuat Kabupaten Banjar layak dikunjungi sebagai destinasi wisata. Pilihan hotel di Martapura sebagai salah satu area yang padat wisatawan pun beragam, mulai dari akomodasi low budget hingga pilihan hotel mewah, sehingga Anda memiliki banyak pilihan sebelum memesan.
Budget
Akomodasi ini hadir untuk Anda yang mencari hotel murah di Martapura, Kabupaten Banjar. Biasanya, hotel dengan bujet minimalis ini menjadi incaran para backpacker yang melakukan perjalanan dengan biaya sekecil mungkin. Harga yang ditawarkan cukup terjangkau, yakni mulai dari Rp150.000 dengan pilihan berupa homestay, guesthouse, maupun losmen. Meski harganya terbilang terjangkau, hotel bujet ini juga memiliki lokasi yang strategis.
Menengah
Jika ingin lebih nyaman, Anda bisa memilih hotel dengan kelas menengah. Biasanya, akomodasi tipe ini banyak dipilih untuk urusan bisnis, liburan bersama keluarga, atau bulan madu untuk pasangan baru. Tentu saja, dibandingkan dengan hotel bujet, akomodasi kelas menengah menawarkan fasilitas yang lebih beragam, mulai dari tempat tidur lebih nyaman, kamar mandi pribadi, air minum gratis hingga layanan kebersihan kamar. Akomodasi kelas menengah di Kabupaten Banjar bisa Anda dapatkan mulai dari Rp350.000.
Mewah
Selain pilihan hotel kelas budget dan menengah, di Kabupaten Banjar, Anda juga dapat menemukan tempat menginap dengan kelas mewah. Pastinya, fasilitas di dalam maupun di luar kamar lebih banyak dan sarat dengan kemewahan, belum lagi dengan suasana nyaman dan berkelas yang ditawarkan. Pemandangan yang bisa Anda saksikan dari balik jendela kamar juga bervariasi, mulai dari kolam renang hingga lanskap pemandangan. Akomodasi kelas mewah ini dibanderol mulai harga Rp400.000 setiap malamnya.
Catatan penting
Sebelum mulai menjelajahi Kabupaten Banjar, ada baiknya Anda memperhatikan hal-hal berikut ini.
Memilih Tempat Menginap
Jangan sampai Anda baru memesan atau mencari tempat menginap setelah sampai di Kabupaten Banjar. Jika Anda berkunjung ketika musim liburan, menemukan tempat menginap akan menjadi hal yang tidak mudah, Oleh karena itu, akan lebih baik jika Anda memesannya terlebih dahulu sejak jauh-jauh hari. Anda dapat melakukan pemesanan hotel dengan lebih mudah dan cepat melalui aplikasi perjalanan, seperti Pegipegi.
Transportasi Umum yang Digunakan
Jika Anda tidak menggunakan atau menyewa mobil pribadi, tentu angkutan umum akan menjadi pilihan. Apabila Anda memiliki cukup banyak waktu di Kabupaten Banjar, moda transportasi BRT adalah pilihan yang tepat. Selain lebih nyaman dibandingkan angkutan umum, harga dan trayek tujuan pun lebih jelas. Namun, jika ingin lebih mudah dan cepat, transportasi online bisa menjadi pilihan.